Honda

Netizen Mengeluh Harga STB Mahal ke Mahfud MD di Twitter, Banyak Oknum Bermain Harga

Netizen Mengeluh Harga STB Mahal ke Mahfud MD di Twitter, Banyak Oknum Bermain Harga

Mahfud MD-Foto: Ricardo/jpnn.com-

PALEMBANG, PALPRES.COM – Peralihan TV analog ke digital dengan menggunakan set top box (STB) terus mendapat keluhan warga.

Bahkan, warganet alias netizen mengeluhkan peralihan tersebut ke sejumlah media sosial, salah satu twitter.

Salah satu akun pejabat negara yang menjadi sasaran netizen dalam menyampaikan aspirasi tersebut adalah akun Mahfud MD.

Netizen menyampaikan keluhan tersebut melalui kolom komentar di salah satu postingan Mahfud MD, yang merupakan Menteri Koordinator Politik Hukum dan HAM (Menko Polhukam).

BACA JUGA:LENGKAP! Daftar Set Top Box TV Digital Berlaku di Indonesia

Seperti saat Mahfud MD mentweets yang akan menghadiri Musyawarah Nasional (Munas) Korps Alumni Himpunan Mahasiwa Islam (KAHMI) dan FORHATI tahun 2022 di Palu.

Di akhir kalimat, Mahfud menulis membangun masyarakat adil dan makmud yang diridhoi Allah SWT, sesuai dengan insan cita HMI.

Dari tweet tersebut, netizen langsung menyampaikan berbagai aspirasi kepada mantan Ketua Mahkamah Konstitusi tersebut.

Seperti yang ditulis akun lufitasari_, dia menilai kebijakan pengalihan ke TV digital ini sangat memberatkan masyarakat.

BACA JUGA:Harga Set Top Box TV Digital di Bulan November 2022

Hal ini dikarenakan harga STB yang semakin mahal setelah kebijakan tersebut.

Komentar yang sama juga disampaikan akun dengan nama Fikri.

Lewat kolom komentar tersebut, dia mempertanyakan kebijakan pengalihan TV analog ke digital.

Dia menilai jika TV analog hingga saat ini masih efektif bagi masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: