Honda

Piala Dunia U17 2023: 4 Negara Bermimpi Juara, 1 Tim pernah Angkat Tropi

Piala Dunia U17 2023: 4 Negara Bermimpi Juara, 1 Tim pernah Angkat Tropi

Ismail Bouneb dari Prancis merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol pertama tim pada pertandingan Perempat Final Piala Dunia U17 antara Prancis dan Uzbekistan di Stadion Manahan pada 25 November 2023 --fifa.com

PALEMBANG.PALPRES.COM - Empat negara yang mengisi babak semifinal Piala Dunia U17 2023 sudah dipastikan.

Prancis menjadi satu-satunya negara yang pernah menjuarai turnamen ini yang tersisa. 

Sementara itu, Argentina, Jerman dan Mali akan berebut mengincar mahkota perdananya di Piala Dunia U17 2023 di Indonesia.

Laga semifinal Piala Dunia U17 2023 akan digelar di Stadion Mahanan Solo.

BACA JUGA:Perempatfinal Piala Dunia U17 2023: Mali U17 Singkirkan Maroko U17, Ibrahim Diarra Cetak Gol

BACA JUGA:Perempatfinal Piala Dunia U17 2023: Mali U17 Vs Maroko U17 Sama Sama Kuat di Babak Pertama, Skor Imbang 0-0

Pertandingan empat tim ini akan berlangsung pada hari Selasa 28 November 2023.

Tim Argentina U17 akan menghadapi Tim Jerman U17.

Sementara itu, dipertandingan berikutnya ada Tim Prancis U17 akan menghadapi lawannya Tim Mali U17.

Berikut profil keempat negara semifinal ini:

BACA JUGA:Perempatfinal Piala Dunia U17 2023: Prancis U17 Hentikan Langkah Uzbekistan U17 ke Semifinal, Menang Tipis 1-0

BACA JUGA:Perempat Final Piala Dunia U17 2023: Prancis U17 Vs Uzbeksitan U17 Sama Kuat di di Babak Pertama

1. Argentina

Secara mengejutkan Setelah kekalahan mengejutkan di pertandinganArgentina U17 kalah dari Senegal U17 di laga pembuka grup Piala Dunia U17 2023.

Namun, mereka mampu bangkit dan menemukan ritme permaianan.

Argentina U17 mulai menunjukkan permainan permainan menyerang mereka yang membuat tim tim lawan menjadi hancur.

BACA JUGA:Hasil Perempat Final Piala Dunia U17 2023: Argentina U17 Benamkan Brasil U17 3-0, Claudio Echeverri Hattrick

BACA JUGA:Perempat Final Piala Dunia U17 2023: Babak Pertama, Brasil U17 Tertinggal 0-1 dari Argentina U17

Sementara itu, sang kapten Claudio Echeverri mnejadi buah bibir di berbagai media.

Terlebih usai mencetak hattrick sensasionalnya dalam kemenangan derby 3-0 atas Brasil di babak perempat final Piala Dunia U17 2023.

Claudio Echeverri yang digadang gadang menjadi titisan Lionel Messi ini menjadi momok bagi lawannya.

Tapi Argentina tidak hanya memiliki pemain nomor punggung 10 ini saja di lini depan mereka.

BACA JUGA:Hasil Perempat Final Piala Dunia U17 2023: Penalti Paris Brunner Benamkan Spanyol U17, Jerman U17 ke Semifinal

Masih ada Ian Subiabre dan Santiago Lopez yang secara konsisten menampilkan kecepatan, tipu daya, dan juga penetrasi yang apik.

Selain itu, penyerang tengah Agustin Roberto tampil kejam di depan gawang.

Dia telah mencetak lima gol dan merupakan pencetak gol terbanyak Piala Dunia U17 2023 bersama Echeverri.

Selain mencatatkan 16 gol di Piala Dunia U17 2023 ini, mereka juga mencatatkan clean sheet di tiga pertandingan terakhirnya.

BACA JUGA:Spanyol U17 Kontra Jerman U17 Bermain Imbang di Babak Pertama Perempatfinal Piala Dunia U17 2023

Perjalannan Argentina ke semifinal

Di babak grup mereka harus kala di laga perdana mewalan Senegal U17 dengan skor 1-2.

Lalu di laga kedua mereka mampu menang menghadapi Jepang U17 dengan skor 1-3.

Dan dipertandingan akhir mereka mengalahkan Polandia U17 dengan skor telak 4-0.

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Prancis U17 Terancam Didiskualifikasi, Diduga Ada 1 Pemain Ilegal

Melaju ke babak 16 besar, Argentina U17 mampu menang besar dan mengandaskan Venezuela U17 dengan skor 5-0.

Brasil U17 selaku juara bertahan yang menjadi lawan mereka di perempat final harus pulang setelah dibungkam Achreverri dengan skor telak 3-0 tanpa balas. 

Secara statistik, Argentina menjadi negara yang telah memenangkan Piala Dunia FIFA sebanyak tiga kali dan Piala Dunia U20 FIFA sebanyk enam kali.

Tapi untuk kelompok umur 17 mereka belum pernah memenangkannya. Ini lah kesempatan bagi mereka untuk meraih tropi tersebut.

BACA JUGA:Hasil Prancis U17 vs Senegal U17 di Piala Dunia U17 2023: Le Bleus Melaju ke Perempat Final Lewat Adu Penalti

2. Jerman

Jerman menjadi negara dengan penampilan yang apik di fase grup.

Mereka mampu mencetak tiga gol di setiap pertandingannya dan hanya kebobolan dua kali.

Setelah itu, di fase gugur babak 16 besar mereka tampil mengesankan.

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Uzbekistan U17 Bikin Kejutan, Singkirkan Inggris U17 di Babak 16 Besar

Pasukan Christian Wuck ditahan imbang selama pertandingan Amerika Serikat U17 di babak 16 besar mereka, namun tiga gol sekali lagi membuktikan menjadi angka Ajaib.

Ketika Bilal Yalcinkaya berhasil mencetak gol ketiga Jerma U17 pada menit ke 87 untuk membawa timnya lolos sebagai pemenang 3-2.

Di perempat final, mereka berhasil mengalahkan Spanyo U17.

Penalti Paris Brunner di babak kedua melengkapi kemenangan telak.

BACA JUGA:Viral, Aksi Pemain Jepang U17 Bersihkan Ruang Ganti Sebelum Pulang usai Tersingkir di Piala Dunia U17 2023

Dengan penuh percaya diri yang ada di dalam diri tim Jerman ini, Mereka bisa saja mengubah taktik untuk menghadapi Argentina U17 di babak semifinal selasa mendatang. 

Perjalanan Jerman U17 ke semifinal

Di babak grup mereka berhasil menang lawan Meksiko U17 dengan skor akhir 1-3.

Lalu menghadapi Selandia Baru U17 juga menang dengan skor 1-3, lalu di laga terakhir mereka menang 3-0 Venezuela U17.

BACA JUGA:Jerman U17 Tantang Spanyol U17 di Perempat Final Piala Dunia U-17 2023 Usai Kalahkan Amerika Serikat U17

Pada babak 16 besar, mereka menundukkan Amerika serikat U17 dengan skor 3-2.

Lalu di Perempat final mereka mengalahkan Spanyol U17 dengan skor tipis 0-1.

Jerman U17 juga belum pernah merasakan mengangkat tropi Piala Dunia U17. 

3. Perancis

BACA JUGA:Babak 16 Besar Piala Dunia U17 2023: Maroko Menang Adu Penalti, para Pemain Irak U17 Menangis

Prancis U17 menjadi tim yang paling baik dalam rekor pertahanan.

Mereka menjadi satu satunya tim yang belum kebobolan satu gol pun dalam lima pertandingan sepanjang perhelatan Piala Dunia U17 2023 ini.

Kiper mereka, Paul Argney sedang dalam performa terbaiknya dalam melakukan penyelamatan penentu kemenangan di adu penalti babak 16 besar melawan Senegal.

Sementara lini belakang mereka diatur dengan rapi dan solid oleh kapten Joachim Kayi Sanda.

BACA JUGA:Argentina U17 Jumpa Brasil U17 di Perempat Final Piala Dunia U17 2023 Usai Menang 5-0 dari Venezuela U17

Pelatih Jean-Luc Vannuchi menggabungkan kekuatan dan atletis dengan keunggulan teknis dan taktis yang mengesankan. 

Jalan Prancis U17 ke semifinal

Di Fase grup mereka menang 3-0 atas Burkina Faso U17.

Lalu di laga kedua mereka menang tipis 1-0 atas Korea Selatan U17.

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Meksiko U17 Kalah 0-5 Dari Mali U17 Tanpa Balas, Les Aigles Melaju Perempat Final

Di laga ketiga Grup mereka mengalahkan Amerika Serikat U17 dengan skor 3-0.

Lalu di babak 16 besar mereka bermain imbang dan ditentukan lewat adu penalti, Mereka menang adu penalti 5-3 atas Senegal U17.

Di laga Perempat final mereka mengalahkan Uzbekistan U17 dengan skor tipis 1-0.

Prancis U17 menjadi satu satunya tim yang belum pernah kebobolan di Piala Dunia U17 2023 itu tidak termasuk adu penalti. 

BACA JUGA:5 Negara Ini Kandidat Juara Piala Dunia U17 2023, Nomor 5 Paling Moncer di Fase Grup

Mali 

Mali tampil begitu mengesankan sepanjang perhelatan Piala Dunia U17.

Lewat penampilan sepakbola menyerangnya, Mali U17 mendapatkan banyak penggemar dan teman.

Kemenangan 3-0 atas tim Uzbekistan U17 yang mengesankan dan kemenangan 5-1 atas Kanada U17 memastikan Mali lolos dari Grup B.

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Menang Tipis 2-1, Tim Matador Spanyol U17 Pulangkan Pasukan Samurai Biru Jepang U17

Sayang, satu-satunya noda di Piala Dunia U17 2023 ini mereka kekalahan tipis 1-0 dari Spanyol U17.

Penampilan berkelas mereka tunjukkan usai mengalahkan Meksiko U17 dengan skor 5-1 dan melaju ke delapan besar.

Pertandingan yang bersejarah antar wakil Afrika di perempat final melawan Maroko U17. 

Anak asuh Soumalia Coulibaly mendominasi sepanjang pertandingan, dan menambah jumlah gol mereka di turnamen ini menjadi 14 gol.

BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Brasil U17 Lolos ke 8 Besar, Bungkam Ekuador U17 3-1

Mereka mencetak kemenangan 1-0 yang pantas mereka dapatkan.

Setelah naik di level U17 dan U20, perburuan Mali U17 untuk memenangkan turnamen FIFA pertama akan berlanjut melawan Prancis U17 pada hari Selasa mendatang.

Termasuk Indonesia 2023, Mali U17 telah mencapai babak semifinal dalam tiga dari empat kali penampilan mereka di Piala Dunia U17.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: