Honda

Mukanya Mirip Mobil, Motor Matic Suzuki Ini Iritnya Tembus 46 Kilometer/Liter, Cek Spesifikasinya

Mukanya Mirip Mobil, Motor Matic Suzuki Ini Iritnya Tembus 46 Kilometer/Liter, Cek Spesifikasinya

Ilustrasi motor matic Suzuki SUI 125-Suzuki.co.id-

PALEMBANG, PALPRES.COM - Suzuki kembali meluncurkan sebuah motor matic terbaru yang irit bensin.

Suzuki Urban Icon merupakan salah satu produk motor matic yang beredar di pasar Taiwan.

Motor matic terbaru Suzuki ini iritnya tembus 46,8 kilometer per liter.

Dengan keiritan tersebut, motor matic berlabel Suzuki SUI 125 ini dibanderol seharga Rp28 jutaan.

BACA JUGA:Inilah Batu Akik Kendit: Tampilannya Unik Manfaatnya Elit

BACA JUGA:Hindari Konsumsi Ini Sebelum Tidur, Bisa Memicu Masalah Kesehatan!

Penasaran dengan spesifikasi motor matic terbaru dari Suzuki ini, berikut ulasannya.

Secara tampilan, motor baru ini mempunyai desain mengotak.

Namun kuat dengan unsur retro lantaran lekukan bodinya yang simpel.

Bagian cover stangnya sekilas mirip motor Vespa PX150.

BACA JUGA:Buruan Ajukan Pinjaman KUR di Bulan Ini, Peluang Disetujui Lebih Besar, Ini Dia Syarat-Syaratnya

BACA JUGA:5 Rekomendasi Produk Hair Care Harga Terjangkau, Rambut Rontok Nggak Balik Lagi

Hal ini karena sama-sama punya headlamp kotak meski dimensinya lebih kecil.

Keunikan lainnya ada di area fascia yang terdapat pada bagian lampu sein yang seolah-olah tersambung dengan semacam grill mirip seperti muka mobil.

Menuju ke bagian samping, desain bodinya tampak selaras dengan bagian muka dan berpadu dengan stoplamp serta lampu sein full LED berbentuk persegi panjang.

Untuk spesifikasinya, Suzuki SUI 125 mengusung mesin 124 cc injeksi berpendingin udara.

BACA JUGA:KISAH SAHABAT NABI: Abu Hudzaifah bin Utbah, Turut Berperang Bersama Rasulullah

BACA JUGA:Burung Perkutut dengan Ciri Kolam Bundar di Leher, Simbol Kekayaan Bagi Pengusaha dan Pedagang

Tenaganya diklaim mencapai 8,84 dk pada putaran 7.000 rpm.

Sementara torsi puncaknya mencapai angka 9,6 newton meter pada putaran 6.000 rpm.

Mesin yang digunakan ini dengan rasio kompresi 10,3:1, sehingga konsumsi bahan bakar minyaknya tergolong irit dengan klaim 46,8 kilometer per liter.

Berbicara fitur, Suzuki SUI 125 dilengkapi dengan rem depan cakram serta sokbreaker belakang ganda.

BACA JUGA:Jaraknya 379 Km, 4 Daerah Ini Paling Jauh dengan Ibu Kota Provinsi Sumatera Selatan

BACA JUGA:Alhamdulillah, Rice Cooker Gratis Mulai Dibagikan ESDM, Bulan Ini Ada 53 Ribu Penerima

Ruang kakinya juga lega dengan panjang 400 mm dan lebar 260 mm, hingga lampu full LED.

Sedangkan untuk volume bagasinya juga tergolong luas.

Sebab bisa menampung satu helm open face dan beberapa barang kecil lainnya.

Motor matic ini juga mempunyai nilai kepraktisan lantaran lubang tangki BBM berada di depan, sehingga tidak perlu buka jok saat ingin mengisi bensin.

BACA JUGA:Penerima BLT BPNT dan Bansos PKH Dapat Dana Dobel Minggu Ini, Cek Jumlah Uangnya Disini!

BACA JUGA:Pemkab OKI - Indomaret Dorong UMKM Naik Kelas

Suzuki SUI 125 juga memiliki lima opsi pilihan warna.

Yakni Fondant Tangerine, Sherbet Blue, Parmesan White, Grey Sea Belt dan Gooseberry Black.

Mengenai harga, Suzuki SUI 125 dibanderol 56.700 Taiwan Dollar (TWD) atau setara Rp28 jutaan. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: