Susul ‘El Preman’, ‘El Profesor’ Timnas Indonesia Akhirnya Pulang ke Belanda?
‘El Profesor’ Timnas Indonesia, Thom Haye, dikabarkan memutuskan pelabuhkan kariernya ke klub Katsa Tertinggi Liga Belanda Eredivisie, Fortuna Sittard.-IG@thomhaye -
JAKARTA, PALPRES.COM – ‘El Profesor’ Timnas Indonesia, Thom Haye, dikabarkan memutuskan pelabuhkan kariernya ke klub Katsa Tertinggi Liga Belanda Eredivisie, Fortuna Sittard.
Nantinya di Fortuna Sittard, gelandang andalan Timnas Garuda ini akan satu klub bersama rekannya di Timnas Garuda, Justine Hubner.
Justine Hubner yang juga dikenal dengan julukan ‘El Preman’ karena pemampilan lugasnya di barisan pertahanan Timnas Indonesia, sudah terlebih dahulu merapat ke Fortuna Sittard.
Sementara Thom Haye terkesan agak lebih lambat, karena sepertinya masih menimbang-nimbang klub mana yang akan dijadikan pelabuhan anyarnya.
BACA JUGA:Belum Dapat Klub, Kemana ‘El Profesor’ Timnas Indonesia Akan Berlabuh?
BACA JUGA:Berkas Naturalisasi Resmi Diteken Presiden! Mauro Zijlstra Makin Dekat Jadi Pemain Timnas Indonesia
Saga Transfer Thom Haye
Memang saga transfer klub Thom Haye cukup menarik.
Pasalnya, seluruh skuad Timnas Indonesia sudah memiliki klub baru atau memantapkan kariernya di klub lama, Thom Haye terkesan masih adem ayem.
Thom Haye hingga jelang akhir jendela transfer musim panas yang akan berakhir bulan ini, belum kunjung memutuskan klub mana yang akan dia pilih.
BACA JUGA:Bek Klub Liga Belgia Tommy St. Jago Gagal Bela Timnas Indonesia, Ini Alasannya
BACA JUGA:Jadi Andalan Timnas Indonesia, 'Bang Jay' Tembus 10 Besar Bek Termahal Asia, Ini Nilai Pasarnya
Sejatinya status sejak hengkang dari Almere City, klub Divisi 2 Liga Belanda, pada 1 Juli 2025, bukan karena tanpa klub Thom Haye tak laku.
Buktinya, sejumlah klub diketahui tertarik dan dikait-kaitkan dengan pemain blasteran Indonesia – Belanda ini.
Ketertarikan sejumlah klub terhadap Thom Haye ini, tak lepas dari kejeniusannya mengatur ritme serangan tim.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
