The Sun Gazer: Cinta dari Langit, Film Romantis Tanpa Antagonis Tapi Sarat Drama
Film “The Sun Gazer: Cinta dari Langit” tampil tanpa keberadaan pemeran antagonis namun tetap ada konflik di dalamnya. -YouTube/Warna Pictures-
FILM “The Sun Gazer: Cinta dari Langit” tampil tanpa keberadaan pemeran antagonis namun tetap ada konflik di dalamnya.
Berikut ini ulasan Aat Surya Safaat, wartawan senior yang juga Asesor Uji Kompetensi Wartawan Persatuan Wartawan Indonesia (UKW-PWI) terkait film bergenre bergenre drama, percintaan, dan religi ini.
Film The Sun Gazer: Cinta dari Langit dibintangi oleh Mario Irwinsyah sebagai Mogayer, Ratu Anandita sebagai Asiyah (As), dan Revalina S. Temat sebagai Aisyah (Is).
Diangkat dari Kisah Nyata
BACA JUGA:Gabut? Ini Rekomendasi Film dan Serial Menghalau Kegabutan di Pekan Ini, Tersedia di Disney+ Hotstar
BACA JUGA:CGV PTC Gelar Media Gathering, Film Panggil Aku Ayah Resmi Tayang Hari Ini
Film ini diangkat dari novel kisah nyata “Sang Penatap Matahari” karya M. Gunawan Yasni, seorang tokoh ekonomi dan keuangan syariah Indonesia.
The Sun Gazer: Cinta dari Langit mulai tayang pada Kamis, 21 Agustus 2025 di seluruh bioskop Indonesia, namun seminggu kemudian sudah banyak diturunkan dari layar bioskop walaupun animo masyarakat semakin banyak yang menghendaki nonton bareng beramai-ramai.
Banyak yang menduga film ini tidak diberi kesempatan waktu dan tempat yang cukup banyak oleh jaringan bioskop tanah air untuk dinikmati penonton karena isi film ini juga membahas bahaya riba', bahaya pinjaman dan judi online yang merebak di masyarakat serta membahas ekonomi, keuangan dan koperasi berbasis syariah.
Pada hari pertama dan kedua tayang, masyarakat baru saja berbondong-bondong menonton, tapi di esoknya, hari ketiga, ataupun keempat sudah banyak layar film ini yang dirontokkan oleh jaringan bioskop tanah air.
BACA JUGA:Dereta Film Harry Potter yang Diangkat Dari Kisah Novel Karya J.K Rowling, Nomer Berapa Favortimu?
BACA JUGA:7 Film Korea Selatan Terlaris Sepanjang Masa, Ada Film Favoritmu?
Esensi film drama, percintaan dan religi yang dibungkus ringan dengan syariah muamalah dalam berkeluarga dan berekonomi di masyarakat sangat berbeda dari kebanyakan drama rumah tangga yang selalu menampilkan tokoh jahat dalam hubungan rumah tangga.
Tanpa Peran Antagonis
Namun film The Sun Gazer justru hadir tanpa peran antagonis.

Film ini diangkat dari novel kisah nyata “Sang Penatap Matahari” karya M. Gunawan Yasni, seorang tokoh ekonomi dan keuangan syariah Indonesia.-YouTube/Warna Pictures-
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
