Semarak HUT ke-13 RS Siloam Sriwijaya, Gelar Run for Health
Gubernur Sumsel H Herman Deru foto bersama manajemen RS Siloam Sriwijaya usai potong tumpeng digelaran Run for Health dalam rangka HUT ke-13 RS Siloam Sriwijaya di Halaman Kantor DPRD Sumsel, Minggu 26 Oktober 2025.-Alhadi Farid/palpres.com-
PALEMBANG,PALPRES.COM- Menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-13, Rumah Sakit (RS) Siloam Sriwijaya Palembang menggelar ajang olahraga lari bertajuk Run for Health.
Event yang berlangsung pada Minggu pagi, 26 Oktober 2025 ini diikuti lebih dari 2.200 pelari dari berbagai kalangan, mulai dari masyarakat umum, komunitas lari, karyawan dari Perusahaan dan asuransi dengan berbagai background komoditas, hingga tenaga kesehatan.
Start di Halaman Kantor DPRD Sumatera Selatan, event ini semakin meriah dengan kehadiran Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru.
Dalam sambutannya, Herman Deru mengapresiasi RS Siloam Sriwijaya yang telah menghadirkan event olahraga untuk masyarakat Sumsel.
BACA JUGA:Dapat Masukan dari Ultras Garuda Indonesia Soal Timnas, Erick Thohir Tegaskan Hal Ini
Menurutnya, RS Siloam Sriwijaya tak hanya memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, namun juga mengajak masyarakat untuk mengikuti gaya hidup sehat, salah satunya dengan olahraga lari yang saat ini memang sedang digandrungi.
Ia juga berpesan agar RS Siloam Sriwijaya dapat terus memberikan pelayanan prima untuk masyarakat Sumsel.
“Atas nama pribadi saya ucapkan terimakasih dan selamat ulang tahun untuk RS Siloam Sriwijaya. Dengan usia yang sudah 13 tahun, semoga terus mengutamakan pelayanan dengan keramahtamahan, sehingga masyarakat mempercayakan pelayanan kesehatannya di RS Siloam Sriwijaya,”harap Herman Deru.
“Kita akan selalu bangga terhadap layanan Kesehatan RS. Siloam Sriwijaya yang sudah membawa citra baik untuk Sumatera Selatan menjadi tujuan wisata Kesehatan atau Sumsel Health Tourism dengan pelayanan yang konsisten,”sambungnya.
BACA JUGA:Cita Rasa Rempah Muba Pikat Pengunjung, PKK Muba Optimis Raih Juara
Tak lupa Herman Deru juga mengapresiasi masyarakat Sumsel yang mengikuti Run for Health HUT ke-13 RS Siloam Sriwijaya.
“Keikutsertaan para runner ini juga ikut mendukung program kerja Pemprov Sumsel yaitu menuju Sumsel Sehat yang Berkelanjutan,”jelasnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
