Kesal Barang Sering Dicuri, Pria di Muba Bacok Kakak Ipar Hingga Tewas
Peristiwa berdarah terjadi di Desa Jirak, Kecamatan Jirak Jaya, Kabupaten Muba pada Minggu 25 Januari 2026, sekitar pukul 17.30 WIB. -Polres Muba-
SEKAYU, PALPRES.COM- Peristiwa berdarah terjadi di Desa Jirak, Kecamatan Jirak Jaya, Kabupaten Muba pada Minggu 25 Januari 2026, sekitar pukul 17.30 WIB.
Seorang pria RH (25) tega membacok dan menembak menggunakan senapan angin kepada kakak iparnya sendiri berinisial MT (35) hingga tewas.
Kasi Humas Polres Muba AKP S Hutahaean ketika di konfirmasi membenarkan kejadian tersebut.
Menurutnya, pelaku RH telah menyerahkan diri ke Polsek Sungai Keruh setelah kejadian tersebut.
BACA JUGA:Tak Sampai 24 Jam! Pelaku Pembacokan di Area PT MIP Berhasil Diringkus Polsek Merapi Barat
BACA JUGA:Kasus Pembunuhan Gegara Utang Sabu Mulai Disidang di PN Palembang, Ini Dakwaan Jaksa
"Dari pengakuan tersangka, peristiwa bermula saat pelaku pulang ke rumahnya dari kebun dan mendapati kulkas miliknya hilang.
Pelaku kemudian menanyakan hal tersebut kepada kakak iparnya, namun terjadi cekcok hingga berujung penganiayaan menggunakan senjata tajam," kata Hutahaean.
Pelaku mengambil sebilah parang dan membacok korban hingga mengenai lengan kiri.
Korban sempat berusaha melarikan diri, namun kembali diserang hingga terkena bacokan di bagian leher belakang dan terjatuh.
BACA JUGA:Polres OKI Ungkap Cepat Kasus Pembunuhan di Kayuagung, Tiga Pelaku Diamankan Kurang dari 6 Jam
BACA JUGA:7 Hari Hilang di Sungai Ogan, Bocah Malang Ini Ditemukan Tewas Mengambang
Tidak berhenti di situ, pelaku kemudian mengambil senapan angin dan menembakkan ke arah tubuh korban sebanyak dua kali.
Korban sempat dilarikan ke puskesmas, namun nyawanya tidak tertolong.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
