PALPRES COM H Taufik Siswanto terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Kota Lubuklinggau periode 2022 2027 Saat ini seluruh pengurus DPC Partai Demokrat Kota Lubuklinggau mengikuti Muscab IV Partai Demokrat serentak kabupaten kota se Provinsi Sumsel di Hotel Exelton Palembang Loyalitas serta dedikasi tinggi Taufik Siswanto sebagai pengurus DPC Partai Demokrat Kota Lubuklinggau memang tidak terbantahkan Hal inilah diyakini menjadi alasan utama para kader dan 8 pengurus PAC Partai Demokrat Kota Lubuklinggau memberikan kepercayaan penuh terhadap dirinya Saya ucapkan terimakasih atas kepercayaan Pengurus DPP Partai Demokrat DPD Provinsi Sumsel DPC Kota Lubuklinggau dan 8 PAC yang sudah mengamanahkan saya memimpin Partai Demokrat Kota Lubuklinggau ujarnya Senin 23 05 2022 Dia menyadari mengibarkan kebesaran Panji Partai Demokrat di Kota Lubuklinggau tidak dapat dilakukannya sendiri Dia membutuhkan dukungan masukan saran dan kritik yang sifatnya membangun demi kejayaan Partai Demokrat Mari kita berpegangan tangan untuk saling menguatkan supaya Partai Demokrat lebih besar lagi di Kota Lubuklinggau Dan diatas segalanya kita dapat memperjuangkan kepentingan masyarakat ajaknya JEJE
Terpilih Aklamasi, Taufik Siswanto Pimpin Partai Demokrat Lubuklinggau
Senin 23-05-2022,22:04 WIB
Editor : redaksi 4
Kategori :