Hadiri Peringatan Hardiknas, Ini Pesan Bupati Enos

Jumat 13-05-2022,19:06 WIB
Editor : redaksi 4

PALPRES COM Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tingkat Kabupaten OKU Timur Tahun 2022 digelar di Lapangan KONI Belitang Jumat 13 5 2022 yang dihadiri Bupati OKU Timur H Lanosin ST Kepala Dinas Pendidikan Wakimin S Pd MM serta para pejabat lainnya Hardiknas seharusnya diperingati tanggal 2 Mei Namun bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri 1443 H maka peringatannya dilaksanakan pada hari ini Adapun peringatan Hardiknas pada tahun ini mengusung tema Pimpin Pemulihan Bergerak Untuk Merdeka Belajar Tema tersebut sebagai semangat untuk segera pulih dan maju meningkatkan kualitas pendidikan setelah selama 2 tahun terakhir kita beradaptasi dengan terbatasnya ruang pembelajaran jarak jauh di masa pandemi ujar Bupati dalam sambutannya Bupati Enos mengimbau dan memberi semangat agar bisa bersama sama melewati rintangan dan bergerak untuk merdeka belajar Langkah kita hari ini sudah semakin serentak Laju kita sudah semakin cepat Oleh karena itu mari bersama sama bergerak untuk melewati rintangan yang jauh lebih tinggi Kita akan terus memegang komando memimpin pemulihan bersama bergerak untuk merdeka belajar ungkap Enos Ia berpesan kepada tenaga pengajar untuk menciptakan lingkungan belajar yang nyaman terbuka dan mendorong kemajuan berpikir anak Selain itu guru juga harus menciptakan peluang bagi anak didik untuk membangun interaksi yang sehat antara anak didik dan keluarganya Enos meyakini dengan sinergi positif dari pendidikan di lingkup keluarga dan sekolah akan membentuk generasi unggul Tidak hanya di bidang akademik namun juga berkarakter mulia Pada momen ini Bupati Enos memberikan piala dan piagam penghargaan kepada siswa dan siswi di Kabupaten OKU Timur yang berprestasi MAN

Tags :
Kategori :

Terkait