PALPRES.COM - Direktur Utama PT Bukit Asam Tbk (PTBA) Arsal Ismail berhasil mendapat penghargaan The Global Emerging Leader Award 2022 dalam kategori Mining Industry Environment Preservation di ajang Global Youth Leadership Summit & Award 2022, yang diselenggarakan oleh Global Youth Parliament (GYP). Penghargaan diterima oleh Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) PTBA, Suherman, yang mewakili Arsal Ismail.
Acara tersebut berlangsung pada 24 Juni 2022 di Royal Thai Army Club, Bangkok, Thailand. Berbagai lembaga dan perusahaan dari 32 negara di seluruh dunia, turut berpartisipasi dalam Global Youth Leadership Summit & Award 2022. Penghargaan ini diberikan kepada PTBA berdasarkan pertimbangan kebijakan-kebijakan yang dilakukan di bidang leadership, inovasi, sosial kemasyarakatan, dan lingkungan. Penghargaan juga diberikan karena kontribusi Arsal dalam pengembangan talenta-talenta muda di perusahaan. Selain itu, PTBA mencatatkan kinerja gemilang pada tahun 2021 dengan pendapatan bersih yang mencapai Rp 29,3 triliun dan laba bersih sebesar Rp 7,9 triliun. Laba bersih ini sekaligus menjadi capaian laba bersih tertinggi sepanjang sejarah PTBA beroperasi. Kemudian produksi batu bara yang mencapai mencapai 30,0 juta ton dengan angkutan kereta api sebesar 25,4 juta ton dan penjualan batu bara sebesar 28,4 juta ton. "Mewakili PT Bukit Asam, kami mengucapkan terima kasih. Ini merupakan bukti bahwa capaian positif Bukit Asam diakui tidak hanya di Indonesia, tapi juga di dunia," kata Suherman. Selama beberapa tahun terakhir, GYP telah memberikan penghargaan kepada tokoh-tokoh dinamis dari berbagai bidang, melalui proses seleksi yang jelas. Dengan seperangkat aturan dan pedoman yang ketat, GYP mengumumkan penerima penghargaan setelah menerima rekomendasi dari panitia seleksi. Penghargaan diberikan kepada individu-individu yang telah memberikan kontribusi besar kepada negara dan masyarakat masing-masing secara politik, sosial, atau ekonomi. RIL/SMSIArsal Ismail Raih Penghargaan The Global Emerging Leader 2022
Sabtu 25-06-2022,21:52 WIB
Editor : Tom
Tags : #the global emerging leader 2022
#pt bukit asam
#global youth parliament
#global youth leadership summit & award
Kategori :
Terkait
Minggu 05-01-2025,06:03 WIB
Mengenal Silat Kuntau, Warisan Lokal Semende yang Mulai Tergerus Zaman
Jumat 11-10-2024,16:14 WIB
Kontribusi Optimal PT Bukit Asam Berbuah 2 Penghargaan Subroto 2024
Kamis 03-10-2024,21:21 WIB
Prestasi Gemilang, PT Bukit Asam Sukses Raih 3 Penghargaan di Ajang Top BUMN Awards 2024
Kamis 03-10-2024,05:49 WIB
Bank Mandiri Kucurkan Pinjaman Rp19,24 Triliun ke PT Huadian Bukit Asam Power
Kamis 26-09-2024,07:03 WIB
Make Over Bagikan Tutorial Flawless Daily Make Up Look untuk Istri Pegawai PTBA Tanjung Enim
Terpopuler
Jumat 10-01-2025,20:54 WIB
FANTASTIS! Red Sparks Sukses Gulung GS Caltex, Cetak 9 Kemenangan Beruntun
Jumat 10-01-2025,13:40 WIB
CASN Wajib Tahu! 6 Poin Penting Dalam Pengisian DRH DI SSCN BKN Untuk Para CPNS dan CPPPK
Jumat 10-01-2025,19:43 WIB
Berikut 5 Jenis Rempah-Rempah yang Memiliki Banyak Khasiat
Jumat 10-01-2025,15:36 WIB
Update Harga Emas Antam, Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini 10 Januari 2025
Jumat 10-01-2025,19:37 WIB
Ternyata Brokoli Bisa Menyehatkan Mata, Coba Simak Manfaat Lainnya
Terkini
Sabtu 11-01-2025,10:54 WIB
Xiaomi 13T Punya Peforma dan Kamera Terbaik di Tahun 2025, Harganya Kini Cuma 4 Jutaan
Sabtu 11-01-2025,10:49 WIB
Wajib Dicoba! Berikut 10 Manfaat Susu Beruang yang Harus Kamu Ketahui
Sabtu 11-01-2025,10:29 WIB
Fakta Atau Mitos: Inilah Beberapa Manfaat Ghaib Bunga Kantil
Sabtu 11-01-2025,10:12 WIB
Berikut Cara Mudah Animasi Keren di Handphone Anda
Sabtu 11-01-2025,10:08 WIB