PALPRES.COM - Video seorang anak berstatus siswa di Sekolah Dasar (SD) mendapat perhatian dari para netizen terutama Tiktok. Siswa yang menggunakan sepeda ini mengambil rapor tanpa didampingi orang tuanya.
Dalam video yang diunggah @bangboms terlihat seorang anak yang mengenakan baju biru dengan memakai sandal jepit sedang mendorong sepeda. Anak kelas lima SD bermana Muhammad Arif Alfian ini menemui gurunya untuk mengambil rapor.
Video berdurasi 24 detik itu mencuri perhatian warganet karena tidak biasanya seorang anak SD mengambil rapor sendirian.
"Anak yang lain rapor diambilkan orang tua. Cuma dia WhatsApp pak guru ambil telat dan dia ambil sendiri karena suatu hal. Sempet mau marah, tapi malah terharu. Di dewasakan oleh keadaan. Semangat ya Fin, pak guru yakin kamu pasti bisa," tulis akun bangboms
Sontak video yang sudah di tonton sebanyak 10,1 juta itu, dibanjiri komentar haru dan semangat dari netizen.
Seperti komentar dari akun @Adisa Medhiyana, tiba-tiba ni air mata menetes... I really know what u feel adek.. semoga menjadi orang yang sukses kelak.. aamiin
Semoga kelak kamu akan menjadi anak yang sukses yaa nak, terimakasih bapak guru, semoga bapak guru juga sehat selalu, tulis akun @Dwi Rahmawati
Hal serupa juga ditulis akun @Maruki pak gurunya sangat baik. Gak tau masalahnya apa, aku sebagai yatim piatu jadi terharu liatnya. Makasih pak guru sudah memudahkannya. Semangat dik ya.
Tak lupa akun @bangboms yang merupakan guru dari Alfin mengucapkan terimakasih kepada warganet yang telah memberikan perhatian dan doa.
"Terimakasih ayah, bunda, kakak semua untuk perhatian dan doa untuk adik Muh. Arif Alfian. Doain terus biar sukses sekolahnya ya," ungkapnya di kolom komentar.