Bangga Menjadi Generasi Cari Aman Bersama Astra Motor Sumsel

Kamis 29-09-2022,22:20 WIB
Reporter : Bethanica
Editor : Bethanica

PALEMBANG,PALPRES.COM- Astra Motor Sumsel selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda di wilayah Sumatera Selatan senantiasa berkomitmen untuk mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya Cari Aman.

Bagi Astra Motor Sumsel sangat penting untuk mengedukasi seluruh elemen masyarakat mulai mengenai keselamatan berkendara di jalan khususnya generasi muda.

Dalam kesempatan kali ini, Astra Motor Sumsel turut hadir di UIN Raden Fatah Palembang untuk memberikan edukasi safety riding dan mengajak mahasiswa/i untuk menjadi generasi Cari Aman dengan tema “Bangga Menjadi Generasi #Cari_Aman”.

Para peserta yang mengikuti edukasi Cari Aman merupakan mahasiswa/I UIN Raden Fatah dengan total jumlah peserta sebanyak 123 orang. Kegiatan edukasi ini berlansung pada Selasa 27 September 2022.

BACA JUGA:Astra Motor Sumsel Adakan Urban Exploride Bersama ADV Indonesia Chapter Palembang

Kegiatan yang berlangsung di Gedung Rektorat Kampus B UIN Raden Fatah Palembang ini, tentunya disambut baik oleh pihak UIN Raden Fatah Palembang dan para mahasiswa/i yang menjadi peserta.

Rikky Zevtiawan selaku Humas UIN Raden Fatah Palembang mengatakan edukasi keselamatan berkendara sangat penting untuk dipahami dan diterapkan oleh generasi muda khususnya mahasiswa/i di kampus.

“Kami sangat antusias dan mengucapkan terima kasih kepada Astra Motor Sumsel yang sudah berkenan memberikan edukasi safety riding kepada mahasiswa/i di kampus kami. Edukasi ini sangat dibutuhkan oleh kami mengingat para banyak diantara mahasiswa/i kami yang berkegiatan sehari-hari dengan menggunakan sepeda motor. Sehingga sangat penting bagi mahasiswa/i kami untuk memahami cara berkendara yang aman dan mengutamakan keselamatan berkendara” ungkap Rikky.

Kegiatan edukasi safety riding ini juga turut dihadiri oleh AKP Irma Komalasari S.E. selaku Kanit Kamsel (Keamanan & Keselamatan) Polrestabes Palembang, Ipda Sopiyan S.E. selaku Kasubnit 2 Kamsel Polrestabes Palembang, Aiptu M. Muhtasor selaku Anggota Kamsel Polrestabes Palembang, Dr. Harris Usman Amin, S.S.TP., M.Si., dari Dinas Perhubungan Kota Palembang, Rikky Zevtiawan, S.Pd.I., M.Pd. selaku Staf Humas UIN Raden Fatah Palembang, Tomy Haryanto selaku Community & Safety Riding Supervisor Astra Motor Sumsel, Theresia Ivana Samosir selaku Corporate Communication Astra Motor Sumsel dan Erik Oktriansyah selaku Safety Riding Instructor Astra Motor Sumsel.

BACA JUGA:Astra Motor Sumsel Sukses Gelar Scoopy Beat Day

Erik Oktriansyah selaku Safety Riding Instructor Astra Motor Sumsel mengatakan edukasi safety riding merupakan komitmen kami untuk terus mengkampanyekan dan mengajak masyarakat untuk mengutamakan keselamatan di jalan khususnya bagi generasi muda.

Edukasi seperti ini merupakan kegiatan rutin dari kami untuk dapat terus menumbuhkan rasa kesadaran pentingnya peran generasi muda untuk sadar dan patuh dalam berkendara.

“Memberikan edukasi mengenai Cari Aman kepada generasi muda merupakan kegiatan rutin dari kami untuk dapat terus menumbuhkan rasa kesadaran pentingnya peran generasi muda untuk sadar dan patuh dalam berkendara. Dengan semakin banyak generasi muda yang sadar tentang pentingnya #Cari_Aman tentunya kita juga akan merasa semakin aman saat berkendara di jalanan” ungkap Erik.

Materi yang diberikan untuk edukasi para mahasiswa/i UIN Raden Fatah Palembang pun beragam, mulai dari pemahaman rambu lalu lintas, marka jalan pentingnya menggunakan helm dan jaket saat berkendara hingga tips dan trik berkendara yang baik dan benar.

BACA JUGA:Rangkul Pelajar se Sumsel, Astra Motor Sumsel Edukasi Safety Riding

Kategori :