Selebrasi Mirip Bambang Pamungkas, Arkhan Kaka Terkenang Tandem Ayahnya di Timnas

Kamis 06-10-2022,10:39 WIB
Editor : Timo

BOGOR, PALPRES.COM – Striker Timnas Indonesia U-17 Arkhan Kaka tampil memukau dengan mencetak brace dalam pertandingan kontra Uni Emirat Arab (UEA) di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Rabu 5 Oktober 2022.

Arkhan Kaka mengungkap alasan selebrasi golnya yang mirip Bambang Pamungkas

Pemain akademi Persis Solo itu merayakan gol dengan mengayunkan tangan ke udara seperti legenda Persija Jakarta Bambang Pamungkas atau 'Bepe'.

Apa maksudnya? Ia mengatakan tidak ada tujuan khusus dalam melakukan selebrasi demikian. 

BACA JUGA:Timnas Indonesia U-17 Lumat UEA, Bima Sakti: Ini Untuk Korban Tragedi Kanjuruhan

Rupanya, pemain 15 tahun itu teringat sosok sang ayah, Purwanto Suwondo, yang pernah satu tim dengan Bambang Pamungkas di Timnas Indonesia.

"Tadi refleks saja dan karena Bepe adalah rekan ayah saya di Timnas. Jadi saya menghormatinya," kata Arkhan dalam konferensi pers.

Arkhan Kaka terpilih sebagai pemain terbaik di pertandingan tersebut lantaran dia menjadi salah satu penentu kemenangan Skuad Garuda dengan skor 3-2. 

Dua gol di laga kemarin mencatatkan namanya sebagai top skor Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 dengan torehan enam gol.

BACA JUGA: Polisi Gadungan Berseragam Kombes Ditangkap Polisi Asli

Meski menjadi pemain tersubur, tidak terbesit di benaknya untuk meraih predikat pencetak gol terbanyak.

Baginya, terpenting Indonesia terus meraih kemenangan dan lolos ke Piala Asia U-17.

"Target [gol] tidak ada. Yang penting tim menang dan lolos Piala Asia," ucapnya.

Selanjutnya Indonesia akan menghadapi Palestina U-17 pada Jumat (7/10). 

Kemudian tim besutan Bima Sakti bakal menutup kualifikasi dengan melawan Malaysia U-17 pada Minggu (9/10).

Kategori :