Adapun warga yang menemukan potongan jari di sayur lodeh itu bernama Petrus Watu (30), warga Desa Haitimuk, Kecamatan Weliman, Kabupaten Malaka, NTT.
Saat itu Petrus Watu dan Isto Foa membeli lauk sayur lodeh tahu di warung, saat mengambil sayur untuk dimakan.
Betapa kagetnya Petrus, manakala melihat sepotong daging ujung jari manusia yang tercampur pada sayur tersebut.
Saat itu mereka langsung membawa barang bukti potongan jari manusia berkuku itu ke Polsek Tasifeto Timur.
BACA JUGA:Aksi Perusakan Masjid di Magelang, Ini Kesaksian Takmir Masjid
Selanjutnya, Petrus Watu membuat laporan terkait penemuan bagian tubuh manusia tersebut.
"Kasus ini kami masih lidik dan pendalaman, perkembangan seperti apa akan kita sampaikan," tukas AKBP Yosep Krisbianto.
Artikel sudah tayang di fajar.co.id dengan judul: Bikin Kaget, Ada Jari Manusia di Dalam Sayur Lodeh yang Dibeli di Warung, Polisi Turun Tangan!