Strategi Pemkab Musi Banyuasin Menekan Angka Inflasi, 2 Poin ini Jadi Acuan

Senin 09-01-2023,21:36 WIB
Reporter : Firdaus
Editor : Firdaus

"Tentunya ini menjadi konsen, bagaimana agar inflasi dapat stabil dan bisa mensejahterakan masyarakat. 

Untuk itu, infrastruktur yang baik juga merupakan kunci dari aktifitas perekonomian masyarakat agar tetap stabil. 

Infrastruktur yang baik dengan sendirinya akan memudahkan pendistribusian bahan kebutuhan pokok sampai ke daerah-daerah pelosok. 

Dengan demikian tentu inflasi akan terjaga. Semoga inflasi di Kabupaten Muba dapat terus terjaga dan pembangunan infrastrukturnya dapat terus berjalan dengan baik dan lancar,”ulasnya.

BACA JUGA:Terjang Inflasi, Comforta Buka Pabrik ke-20 di Palembang

Adapun harapan di tahun 2023 ini semoga upaya untuk menekan angka inflasi di Kabupaten Muba  bisa lebih dimaksimalkan. 

“Koordinasi dan komunikasi yang sudah terjalin selama ini harus kita optimalkan lagi. 

Pemerintahan Daerah harus tanggap dengan menggerakkan Satgas Pangan, kemudian melakukan pemantauan terhadap harga bahan-bahan pokok,”tandasnya.

Kategori :