“Kalau ada waktu nanti boleh lah saya ingin kasih tips pakainya.
Karena dulu saat jadi pemula saya juga sedikit agak nggak nyaman.
Tetapi sekarang sudah terbiasa,” kata Zohri.
Zohri berharap, peserta National Championship tak hanya menargetkan juara.
BACA JUGA:Pemilik Kartu KIS Bisa Dapat Dana PIP Rp1.000.000, Begini Caranya
Tetapi harus siap menerima apapun hasil yang mereka dapatkan esok.
“Yang pertama fokus, jaga kondisi dan kesehatan.
Jangan berpikiran aneh-aneh karena nanti bisa berpengaruh ke mental juga.
Saran saya fokus ke kemampuan masing-masing.
BACA JUGA:CATAT! Begini Caranya Agar Pemilik KIS Bisa Dapat Dana BSU Rp600.000
Karena kalian sama-sama berjuang,” kata Zohri, di Stadion Madya, Jakarta, Rabu 11 Januari 2023.
Zohri hadir di Stadion Madya saat mengikuti laga Invitasi Atletik Nasional 2023.
Zohri mengapresiasi gelaran SAC Indonesia karena telah menjadi wadah yang baik bagi anak-anak Indonesia untuk berprestasi di cabang olahraga atletik.
Ke depannya, ia berharap SAC Indonesia makin gencar mengenalkan atletik pada pelajar.
BACA JUGA:Wow! Segini Tarif Datangkan Rhoma Irama dan Andika Mahesa Eks Kangen Band ke Kabupaten Ogan Ilir
Khususnya melalui sekolah.