Terkait kontribusi APP Sinar Mas dalam rehabilitasi mangrove, selain PT OKI Pulp & Paper Mills dan PT BAP, APP Sinar Mas melalui unit usahanya PT Indah Kiat Pulp & Paper (IKPP) mendukung upaya BKSDA Propinsi DKI Jakarta melalui program Penguatan Fungsi Suaka Margasatwa Muara Angke sebagai pusat Edukasi Lingkungan dan Restorasi Ekosistem Mangrove, untuk mendukung pengelolaan Terpadu Ekosistem Mangrove di Jakarta dengan target restorasi seluas 500 Ha.
Selain itu, PT IKPP Tangerang telah menanam sebanyak 178 ribu bibit Mangrove yang tersebar di Tangerang Raya, dan PT IKPP Serang juga telah menanam 120 ribu bibit Mangrove di pesisir pantai utara Kabupaten Serang. *