Ini Yang Dilakukan Personel Satuan Brimob Polda Sumsel Batalyon B Pelopor Dalam Rangka HUT Korem 044 Gapo

Jumat 16-06-2023,15:46 WIB
Reporter : Fran Kurniawan
Editor : Fran Kurniawan

LUBUKLINGGAU, PALPRES.COM- Sejumlah unsur pimpinan dan perseonel  Satuan Brimob Polda Sumsel Batalyon B mengikuti giat Bakti Sosial (Baksos) berupa donor darah di Aula Pamungkas Kodim 0406/Lubuklinggau dalam rangka menyambut HUT Korem Gapo ke-42, Kamis (15/06/2023).

Danyon Satuan Brimob Polda Sumsel Batalyon B Pelopor, AKBP Andiyano SKM melalui  Wadanyon Kompol Yulfikri SH mengungkapkan, k egiatan bakti sosial donor darah dilakukan hari ini adalah sebagai wujud peduli kemanusiaan TNI/POLRI dalam membantu PMI, yakni untuk memenuhi ketersediaan darah di wilayah Kota Lubuklinggau.

"Karena darah banyak dibutuhkan bagi pasien yang sakit, operasi dan sebagainya. Serta mengisi ketersediaan bank darah di Lubuklinggau, Maka dilaksanakan baksos donor darah," terangnya. 

Wadanyon B Pelopor berharap kegiatan bakti sosial donor darah yang dilakulan ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. 

BACA JUGA:Gelar Lomba Safety Riding, Ini Tujuan Ditlantas Polda Sumsel

“Kita juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kelancaran kegiatan ini, semoga sumbangsih ini menjadi amal ibadah bagi para pendonor,” pungkasnya. (frs)

 

 

Kategori :