Datangkan 2 Sahabat Lionel Messi, Inter Miami Makin Beraroma Barcelona

Senin 03-07-2023,10:29 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

"Kami telah berbicara dengan Jordi Alba sementara Luis Suarez memiliki kontrak dan klausul pelepasan. Saya tidak tahu apakah itu akan terjadi atau tidak."

"Semua pengumuman akan dibuat sebelum 15 Juli," tutur Jorge Mas melanjutkan.

Tentu saja kabar ini menggembirakan bagi Messi.

Ia bakal bereuni dengan mantan rekan-rekannya di Barcelona.

Bahkan mungkin Messi bisa kembali berduet dengan Suarez di lini serang Inter Miami.

 

Bos Inter Miami Ungkap Gaji Messi

Pundi-pundi Lionel Messi sudah pasti bertambah banyak setelah gabung Inter Miami. 

Sebab, dia mendapat kenaikan gaji signifikan di klub MLS itu.

Messi tak lagi melanjutkan kariernya di Paris Saint-Germain karena kontraknya habis musim panas ini. 

Meski diminati Al Hilal dan Barcelona, Messi memilih Inter Miami sebagai pelabuhan barunya.

Tidak dijelaskan berapa lama durasi kontrak Messi, meski media-media menyebut antara 2-3 tahun yang membuat La Pulga berpeluang pensiun di sana.

Kepindahan Messi ke Inter Miami boleh jadi sudah membuat Barcelona dan Al Hilal kecewa berat. Terutama 

Al Hilal yang siap membayarnya 500 juta euro per tahun!

Menolak tawaran gaji sebesar itu di mata banyak orang tentu keputusan yang tidak bijak. 

Dengan uang yang didapat dari Al Hilal, Messi bisa menjamin masa pensiunnya lebih baik lagi.

Kategori :