PALEMBANG, PALPRES.COM - Miliki bentuk dan tekstur yang unik, tanaman hias ini curi perhatian kolektor tanaman hias.
Dengan bentuk daunnya yang menyerupai ekor buaya, membuat tanaman ini disukai banyak orang.
Selain itu, Tanaman hias ini juga dikenal memiliki kemampuan yang dapat meningkatkan kualitas udara di sekitarnya.
Ditambah lagi, melalui keindahan dan perawatan yang mudah sehingga menjadikan tanaman ini diminati oleh pecinta tanaman di seluruh dunia.
BACA JUGA:Bawa Energi Positif, 5 Tanaman Hias Ini Datangkan Rezeki dan Keberuntungan bagi Pemiliknya
Tanaman hias yang dimaksud adalah Philodendron Crocodile, sesuai dengan namanya tanaman hias ini mirip dengan ekor buaya.
Dengan keunikan bentuk dan daunnya membuat tanaman hias Philodendron Crocodile semakin populer di negara-negara Eropa seperti Inggris, Italia, dan Perancis termasuk Indonesia.
Tak heran kalau banyak orang menjadikan tanaman hias ini jadi pilihan yang menarik untuk menambahkan sentuhan hijau yang elegan dalam ruangan maupun taman.
Mengingat kelebihan utama dari Philodendron Crocodile adalah perawatannya yang mudah.
BACA JUGA:Miliki Nuansa Warna yang Menenangkan, Aglonema Jenis Ini Dihargai Kolektor Tanaman Hias Rp1.188.000
Para penggemar tanaman hanya perlu menyiramnya sekali sehari, dan mengganti media tanamnya setiap enam bulan sekali.
Hal ini membuat tanaman ini menjadi favorit di kalangan mereka yang memiliki gaya hidup sibuk atau pemula dalam berkebun.
Selain itu, tanaman hias ini memiliki kemampuan untuk meningkatkan kualitas udara di sekitarnya.
Seperti tanaman hias lainnya, ia dapat membantu menghilangkan beberapa polutan dan memperbaiki kelembaban udara, menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan segar.
BACA JUGA:Cara Mudah Merawat Tanaman Hias Aglonema Claudia Agar Tumbuh Sehat, Indah dan Cantik