SURAKARTA, PALPRES.COM – Malbi A Line Box, kuliner khas Sumsel hadir dalam UMKM Nasional Expo 2023 di Kota Surakarta, 10-13 Agustus 2023.
Malbi A Line Box yang berhasil bertransformasi dari kuliner legendaris menjadi masakan kekinian ini mengisi keseruan dari even nasional dari Kementerian Koperasi dan UMKM RI.
Di dalam even bergengsi ini, Malbi A Line Box tidak sendirian dari Sumsel, namun ada beberapa kuliner khas Sumsel seperti Pempek Waw! dan Kopi Benawa.
Ketiga UKM ini tergabung dalam IlUNI UI Wilayah Sumsel bersama ratusan pelaku UKM di seluruh Indonesia yang lulus kurasi.
BACA JUGA:PTN dan PTS dengan Fakultas Biologi Terbaik di Indonesia, Ada di Kampus QS WUR 2024, Minat?
Koordinator Booth ILUNI UI Sumsel yang sekaligus founder A Line Box, Erwin Azhari Wijaya, mengaku bahagia bisa membawa kuliner legendaris khas Palembang untuk ikut berperan dalam memeriahkan Hari UMKM Nasional Expo 2023 di Kota Surakarta.
"Ya, tema yang kita bawa adalah harumkan Kuliner Sumsel, seperti harumnya Malbi, cuko pempek dan aroma istimewa kopi," ujar Erwin.
Terpenting, sambung alumni Universitas Indonesia tahun 2014, kuliner legendaris Sumsel ini aptut bersanding dengan kuliner lain yang sudah menasional.
Mengingat, Malbi A Line Box merupakan pelopor Malbi Halal Kemasan Kaleng Pertama di Indonesia akan terus mengharumkan Malbi hingga ke penjuru negeri.
BACA JUGA:Mitos dan Fakta Jurusan Akuntansi di Kampus Terbaik Indonesia Versi QS WUR 2024, Simak!
"Tentu Malbi tak Kalah nendang, dan ini tentu menjadi kebanggaan Sumatera Selatan," jelasnya.
Sementara itu, Stan ILUNI UI tiap hari menyajikan 3 menu terbaik Sumsel, yakni Makan Malbi, Ngirup Cuko dan Nyeruput Kopi, perpaduan Kuliner yang memukau.
Tak heran Booth ini mendapat penghargaan Stan Terbaik Juara II kategori Swasta setelah Stan Google, penghargaan ini yang diberikan langsung oleh wakil walikota Surakarta yaitu Drs Teguh Prakosa.
"InsyaAllah Kita akan mendukung sekaligus berperan nyata dalam membantu program pemerintah untuk peningkatan kapasitas UMKM," ujar Ketua ILUNI UI Sumsel, GIri Ramanda.
BACA JUGA:Jurusan Kuliah yang Cocok untuk Pecinta Olahraga, Ada di Kampus QS WUR 2024, Berminat?