INDRALAYA, PALPRES.COM – Penanganan musibah kebakaran oleh anggota Dinas Pemadam dan Penyelamatan (Damkar) di Kabupaten Ogan Ilir, dinilai Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar masih lamban.
Oleh karenanya, Pemkab OI melalui Dinas Damkar dan Penyelamatan menggelar rapat pembentukan Relawan Pemadan Kebakaran (Redkar) di seluruh Desa dan Kelurahan se-Kabupaten Ogan Ilir.
Rapat ini digelar diruang rapat utama Ogan Ilir di Kompleks Perkantoran Terpadu (KPT) Tanjung Senai, Senin 28 Agustus 2023. Yang dihadiri langsung Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar.
"Kenapa relawan itu penting di tiap desa terkait kebakaran, karena kadang-kadang operator kendaraan damkar kita ini pada saat datang ke desa mereka tidak mengetahui medan," ungkap Bupati.
BACA JUGA:ALHAMDULILLAH! Ada BLT Rp1.500.000 Cair Awal September Ini, Begini Cara Pengajuannya
Dijelaskannya, atau tidak memahami kondisi di lapangan, seperti jalan, sumber air terdekat.
"Maka dari itu menyulitkan pemadaman secara cepat, apabila satgas atau relawan ini terbentuk dari tiap desa yang orangnya dari desa itu sendiri.
Pastinya mereka sudah tahu medan, sumber air termasuk penanggulangannya secara dini," paparnya.
"Dengan dibentuknya satgas ini, Insya Allah kendala-kendala yang sering terjadi bisa teratasi, termasuk resiko-resiko lain yang terkait dengan Damkar," sambungnya.
BACA JUGA:Murah Meriah, Honda Vespa Matic 125cc, Motornya Sudah Ada di Dealer Indonesia?
Lebih lanjut diterangkan Bupati, terkait Damkar ini juga banyak orang awam hanya mengetahui untuk kebakaran.
"Padahal damkar itu tugasnya sangat banyak, kalau sering lihat di Jakarta, Palembang, bila ada ular, tawon dan gangguan lainnya, termasuk permasalahan orang yang terjepit, emas masuk saluran air dan lain sebagainya, untuk rescuenya adalah Damkar," terangnya.
Selain kebakaran katanya, untuk mensosialisasikan kepada masyarakat, bahwa tugas Damkar itu banyak dan luas.
"Bukan hanya sekedar memadamkan api kebakaran saja," tukasnya.
BACA JUGA:MANTAP, Muba Daerah Pertama di Indonesia Adakan Latihan Tenaga Pemanen Buah Sawit Bersertifikat BNSP