JAKARTA,PALPRES.COM- Mulai hari ini, sudah mulai dicairkan Bansos BPNT Juli-September 2023 dengan nominal Rp600.000 di kantor Pos.
Bansos BPNT Juli-September 2023 senilai Rp600.000 mulai dicairkan oleh pemerintah melalui mekanisme Kantor Pos.
Pencairan Bansos BPNT Rp600.000 dijadwalkan mulai tanggal 4 hingga 19 September 2023.
Bagi para KPM yang telah menerima undangan maka sudah mendapatkan jadwal pengambilan bantuan di kantor pos terdekat dari rumah KPM.
BACA JUGA:KABAR GEMBIRA, 3 Bansos Dipercepat Cair Bulan September Ini, Segini Kuota Penerimanya
Namun bagi para KPM yang belum menerima undangan dari PT Pos Indonesia, harap bersabar menunggu dikarenakan proses pendistribusian undangan juga memakan waktu yang tidak sebentar.
Asalkan nama KPM masuk dalam data bayar SP2D yang diterbitkan oleh Kemensos RI, maka dana bantuan dipastikan akan cair ke KPM.
Penyaluran BPNT via kantor Pos ini tersebar di 83 kabupaten/Kota di Indonesia yang merupakan daerah yang jauh dari akses perbankan dan daerah 3T.
Agar bantuan tepat sasaran, maka saat pengambilan bantuan di Kantor Pos, KPM harus membawa surat undangan dari PT Pos Indonesia, kartu tanda penduduk/KTP dan Kartu Keluarga/KK yang asli.
BACA JUGA:ALHAMDULILLAH, Bansos PKH Cair Hari Ini, Tiap KPM Dapat Rp600.000, Ambilnya di Kantor Pos
Sebelumnya Bank Himbara sudah lebih dahulu mencairkan bantuan ini bagi KPM pemegang Kartu KKS Merah Putih.
Selain itu ada 3 cara pengambilan bantuan jika sudah mendapatkan undangan dari kantor pos yaitu melalui titik-titik komunitas seperti di Kantor Desa atau kantor kelurahan.
Selanjutnya langsung ke kantor Pos, dan apabila KPM dalam keadaan sakit maka bantuan akan diantarkan langsung ke rumah KPM (door to door).
Perlu dicatat juga, nantinya setelah proses penyaluran bantuan nantinya ada proses foto geoteging rumah KPM yang dilakukan oleh petugas dari PT Pos Indonesia.
Saat ini PT Pos Indonesia sedang melakukan proses penjadwalan sebelum undangan disalurkan kepada KPM.