PALEMBANG, PALPRES.COM - Gunung Rinjani adalah gunung yang terletak di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat Indonesia.
Dengan ketinggian mencapai 3.726 meter di atas permukaan laut, Gunung Rinjani merupakan gunung tertinggi kedua di Indonesia, setelah Gunung Kerinci di Sumatera.
Gunung ini juga merupakan salah satu gunung berapi yang masih aktif di Indonesia.
Gunung Rinjani memiliki daya tarik yang luar biasa bagi para pendaki dan wisatawan, yang menyukai kegiatan alam bebas.
BACA JUGA:BERKAH SEPTEMBER! BLT Rp1.200.000 Cair Minggu Ini di 83 Daerah, Cek Daftar Penerima Disini
Salah satu atraksi terbesar dari Gunung Rinjani adalah Danau Segara Anak yang terletak di puncaknya.
Danau ini dikelilingi oleh kaldera yang terbentuk akibat letusan gunung yang terjadi ribuan tahun yang lalu.
Air dari Danau Segara Anak bahkan dianggap suci oleh penduduk setempat.
Pendakian Gunung Rinjani memiliki beberapa rute yang paling popular, adalah rute Senaru dan rute Sembalun Lawang.
BACA JUGA:Motor Beat Pop, Desainnya Ramping dan Kecil, Cocok untuk Pengendara Wanita
Rute Senaru lebih mudah dan biasa digunakan oleh pendaki pemula, sementara rute Sembalun Lawang lebih menantang dan sering dipilih oleh pendaki yang lebih berpengalaman.
Pendakian Gunung Rinjani membutuhkan waktu beberapa hari, tergantung rute yang dipilih.
Biasanya mencapai puncak Rinjani pada waktu subuh untuk menyaksikan matahari terbit yang indah.
Selama pendakian pendaki akan menemui berbagai pemandangan alam yang menakjubkan, seperti hutan hujan tropis yang lebat, padang rumput yang luas dan pemandangan pegunungan yang memukau.
BACA JUGA:Dompet Digital Anda Terisi Otomatis! Cara Klaim Saldo DANA Kaget Rp150.000 Tanpa Ribet