Resto ini buka setiap hari di jam 18.00-22.00 WIB.
3. Madam Lee KBBQ
Berlokasi di Jalan Dr. M. Isa No.3 Ilir Palembang, kamu dapat menikmati daging premium serta menu side dish sepuasnya, lho.
Terdapat dua pilihan paket yang tersedia, yaitu paket premim dengan harga Rp99 ribu dan paket deluxe dengan harga Rp119 ribu.
Kalau berkunjung ke sini, jangan lupa mencicipi steak yang dililit dengan keju mozzarella yang meleleh.
Sama seperti resto pertama, menu AYCE di sini disajikan selama 90 menit per paket.
Namun, jika waktu akan telah berakhir dan makananmu masih tersisa, kamu bisa membawanya pulang ke rumah dengan menambah charge Rp30 ribu per 100 gram.
BACA JUGA:Suka Lapar Tengah Malam? Ini 7 Rekomendasi Tempat Makan yang Buka 24 Jam di Palembang
Tetapi charge itu tidak berlaku bagi anak-anak dengan tinggi di atas 100 cm.
4. Pochajjang
Kalau kamu berdomosili di sekitaran Jalan Sumpah Pemuda, pasti kamu sudah tidak asing dengan resto Pochajjang.
Pochajjang menyajikan beragam daging sapi premium, daging ayam, bahkan sayuran yang dijamin halal!
BACA JUGA:3 Tempat Makan Model Gandum Paling Nikmat yang Ada di Kota Palembang, Cita Rasa Kuahnya Sedep!
Selain itu, ada juga makanan pembuka seperti karaage, japchae, dan nasi sayur selada dengan harga yang cukup terjangkau.
Jika kamu tertarik makan sepuasnya di sini, kamu bisa memesan paket dengan harga Rp99 ribu - Rp129 ribu saja.