Khabib Nurmagomedov Kecewa Dengan Mike Tyson, Kok Bisa Ya

Senin 02-10-2023,17:45 WIB
Reporter : Zulkarnain
Editor : Dian Cahyani F

MURA PALPRES.COM - Mike Tyson merupakan petinju legendaris yang ternyata sangat diidolakan oleh sosok Khabib Nurmagomedov juara dunia UFC yang belum pernah terkalahkan.

Khabib Nurmagomedov mengaku sangat mengidolakan legenda tinju berjuluk Si Leher Beton itu bahkan baru-batu ini, ia memasukan nama Mike Tyson kedalam daftar tiga atlet yang sangat ia idolakan.

Selain Mike Tyson, Khabib Nurmagomedov juga mengidolai dua atlet lainnya yakni pemain sepak bola asal Brazil, Ronaldo, dan petinju legendaris lainnya, Muhammad Ali.

BACA JUGA:Orang Pertama RI Dapat Kontrak UFC, Jeka Saragih Terima Bayaran Segini

Meski Khabib Nurmagomedov mengidolakan Mike Tyson belakangan ini mengaku bahwa petinju legendaris itu perna membuatnya kecewa berat, Kekecewaannya itu langsung ia ucapkan di depan Mike Tyson secara langsung.

Kekecewaan khabib terhadap Mike Tyson terjadi pada tahun 2003. Saat itu, Mike Tyson dijadwalkan bertarung dengan petinju kuat asal Amerika Serikat lainnya, Clifford Etienne.

Satu pekan sebelum pertandingan tinju akbar itu, Khabib dibuat gelisah dan tidak sabar ingin segera menyaksikannya di televisi bahkan jagoan UFC itu ternyata harus bangun pukul 5 pagi.

BACA JUGA:Alquran Dibakar di Swedia, Bintang UFC Khamzat Chimaev Ngamuk, Sebut Pelaku Teroris

Namun sayangnya hal yang dibayangkan Khabib tentang pertarungan yang seru itu terjadi lantaran yang ia nanti-nantikan berakhir tidak memuaskan mengingat dalam pertandingan tersebut Mike Tyson memenangi duel lewat kemenangan KO yang sangat prematur.

"Saya ingat saat itu tahun 2003 Mike Tyson bertarung dengan Clifford Etienne, Satu pekan jelang duel, media Rusia terus memberitakan duel tinju Mike Tyson vs Clifford Etienne, saat itu di waktu Moskow, Rusia, berarti digelar sekitar pukul 5 pagi," cerita Khabib.

"Saya ingat sampai berpesan pada ayah (Abdulmanap Nurmagomedov): 'Tolong  bangunkan saya, saya harus menonton duel ini'," ucapnya.

BACA JUGA:Jeka Saragih Cetak Sejarah Baru di Indonesia, Resmi Dikontrak UFC

"Akhirnya saya dan ayah melihat duel yang ternyata Anda membuat saya sedikit dongkol. Anda memukul KO dia sangat cepat, tetapi saya merasa hal itu salah lantaran saya sudah sangat menantikan duel ini," lanjutnya sambil tertawa.

Total Clifford Etienne tercatat hanya mampu bertahan 49 detik berbagi ring tinju dengan Mike Tyson.

Sayang, itu adalah kemenangan terakhir Mike Tyson sepanjang karier profesionalnya.

Kategori :