PALEMBANG, PALPRES.COM- Terobosan baru dari sebuah perusahaan negara tetangga yaitu sedotan yang berbahan dasar rumput alang-alang.
Kedengarannya menarik! Yuk kita bahas dengan seksama.
Rumput alang-alang banyak tumbuh liar di sepanjang sungai Mekong.
Melihat situasi ini sebuah perusahaan sedotan yang bernama Ong HUT Co di Vietnam, manfaatkan hal tersebut untuk berinovasi dengan produk keluarannya.
Maka jadilah sedotan yang terbuat dari alang-alang.
Sedotan ini merupakan alternatif ramah lingkungan untuk mengurangi sampah plastik.
Alang-Alang yang memiliki nama latin Lepironia Articulata merupakan tanaman, yang memiliki rongga sehingga dapat dijadikan sedotan seperti pada umumnya.
Cara pembuatannya yakni alang-alang dibersihkan dan dicuci kemudian dipotong menjadi seukuran sedotan.
BACA JUGA:6 Daerah Tersepi di NTT: Penduduknya Cuma 36 Orang Tiap Km, Bukan Sumba Tengah Juaranya, Tapi?
BACA JUGA:Kota Tersepi Ini Tersembunyi Wisata Indah Bak Surga Dunia, Inilah Kota Paling Sepi di Indonesia
Diketahui ukurannya tersebut 15-22 cm dengan diameter dalam 4.5-6.5 mm dan ketebalan 0.5-0.8 mm.
Selanjutnya gunakan batang besi untuk membersihkan rongga alang-alang, lalu dicuci kembali.
Sedotan yang sudah bersih kemudian di jemur di bawah terik matahari selama tiga hari.