Cara Sederhana Merawat Tanaman Hias Calathea Zebrina Bagi Pemula, Auto Tumbuh Subur

Rabu 11-10-2023,05:15 WIB
Reporter : Sri Devi
Editor : Sri Devi

PALEMBANG, PALPRES.COM - Ini dia cara sederhana merawat tanaman hias Calathea Zebrina bagi para pemula, auto tumbuh subur.

Dengan keunikan pada daunnya yang mirip seperti kulit zebra, tanaman hias Calathea Zebrina menjadi salah satu tanaman hias yang sangat diminati.

Berasal dari Brazil, tanaman hias ini sering dijuluki sebagai zebra hijau yang memiliki panjang bisa mencapai 15 sentimeter bahkan lebih.

Tanaman hias ini menjadi pilihan populer untuk menghiasi dalam ruangan, meskipun Calathea jenis ini dapat tumbuh lebih tinggi dan sedikit lebih sulit dalam pertumbuhnnya.

BACA JUGA:REKOMENDASI! 5 Tanaman Hias untuk Teras Rumah Anda, Nomor 3 Calathea Black Pink

BACA JUGA:Lindungi Paru-parumu! Inilah 5 Tanaman Hias Pembersih Udara dari Kabut Asap

Oleh karena itu, agar tanamanmu bisa tumbuh dengan baik diperlukan perhatian khusus.

Mengingat, pada habibat aslinya Calathea Zebrina tumbuh subur di tempat hangat dan lembab serta tidak terkena sinar matahari langsung. 

Berikut cara jitu merawat tanaman hias Calathea Zebrina supaya tumbuh subur dan terlihat menawan, yuk disimak ulasannya ya!

1. Perbanyak Calathea Zebrina

BACA JUGA:Memiliki Daun yang Lembut dan Rimbun, Ternyata Ini Rahasia Merawat Tanaman Hias Suplir

BACA JUGA:Dikenal dengan Daun-daunnya yang Unik dan Eksotis, Begini Cara Merawat Tanaman Hias Monstera Ekor Naga

Memperbanyak Calathea Zebrina dilakukan dengan cara membagi tanaman utama, saat penanaman ulang dilakukan berikan lingkungan yang hangat dan kelembaban yang cukup setelah membelah dan menanam kembali.

2. Suhu Ruangan

Menjaga suhu ruangan untuk menempatkan tanaman hias Calathea Zebrina rata-rata 18-24 derajat celcius, dan tidak lebih rendah dari 60 derajat fahrenheit, kemudian penurunan suhu yang tiba-tiba dan angin dingin harus dihindari.

Kategori :