Dukung MotoGP 2023 Mandalika, Telkomsel Siapkan Layanan dan Konektivitas Digital Berkualitas Terdepan

Jumat 13-10-2023,16:13 WIB
Reporter : Ella Sulistiana
Editor : Firyansyah

Di seluruh titik penjualan Telkomsel, pelanggan dapat menikmati berbagai produk dan layanan unggulan terdepan dari Telkomsel, seperti aktivasi paket data dan voucher fisik internet, isi ulang pulsa dengan harga terjangkau, upgrade/ganti kartu uSIM ke 4G, penjualan promo produk IndiHome, Telkomsel Orbit dan Telkomsel One, beragam layanan hiburan digital, penukaran Telkomsel POIN untuk merchandise eksklusif, aktivasi fitur self-provisioning kartu SIM untuk layanan 5G dapat diakses melalui Aplikasi MyTelkomsel, serta membantu proses registrasi prabayar bagi wisatawan/pengunjung mancanegara sesuai aturan yang berlaku.

BACA JUGA:Status Tersalur! Bansos PKH dan BPNT Rp400.000 Cair Hari Ini

BACA JUGA:Dukung KTT AIS Forum 2023 di Bali, Telkomsel Siapkan Infrastruktur Terbaik dengan Layanan Digital Terdepan

Wisatawan mancanegara juga dapat membeli kartu perdana Telkomsel Prabayar Tourist, yang sudah didukung layanan 5G Telkomsel serta paket data dan IDD Call spesial, untuk mengoptimalkan kenyamanan komunikasi selama berkunjung di Indonesia.

“Layanan International Roaming Telkomsel di Indonesia juga siap melayani kebutuhan wisatawan/pengunjung mancanegara yang akan tetap menggunakan layanan dari negara asal. Saat ini, 382 perusahaan telekomunikasi seluler dari 180 negara di seluruh dunia telah menjalin kerja sama dengan Telkomsel, yang mencakup kerjasama layanan 4G/LTE Roaming Partnership dengan setidaknya satu perusahaan telekomunikasi seluler dari tiap negara, serta 5G Roaming Partnership dengan beberapa negara. Telkomsel meyakini, bersama seluruh elemen masyarakat di provinsi Nusa Tenggara Barat, kami dapat mendorong semangat kolaborasi dalam mendukung kelancaran dan kenyamanan seluruh pengunjung domestik maupun mancanegara selama menonton momen gelaran MotoGP 2023 dan menikmati keindahan alam di Nusa Tenggara Barat sebagai salah satu bagian Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP),” pungkas Sigit. *

Kategori :