Kampung Unik di Yogyakarta, Seluruh Warganya Melek Internet, Pukau Mark Zuckerberg dan Raja Belanda

Kamis 02-11-2023,05:10 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Bahkan, kampung unik ini menamai salah satu jalannya dengan nama Zuckerberg agar momen langka tersebut tetap terkenang.

Sejak itulah kampung unik di Yogyakarta ini ramai di sosial media.

Alhasil banyak banyak turis datang, baik hanya untuk singgah maupun berfoto.

Nama kampung unik di Yogyakarta ini adalah Kampung Cyber.

BACA JUGA:Kampung dengan Nama Unik di Pasuruan, Nomor 1 Dihuni Para Janda

Ternyata bukan hanya pendiri Facebook yang pernah berkunjung ke Kampung Cyber.

Pada awal tahun 2020 lalu, Raja Belanda Wilhen Alexander dan Ratu Maxima bertandang ke kampung Yogyakarta tersebut.

Berbeda dengan Mark Zuckerberg, Raja Belanda rupanya datang untuk memesan batik pada salah satu pengrajin batik di Kampung Cyber.

Kehadiran Raja Belanda sukses membuat Kampung Cyber semakin ramai dikunjungi wisatawan.

 

Sejarah Terbentuknya Kampoeng Cyber

Kampung Cyber digawangi oleh Antonius Sasongko pada tahun 2006. 

Inisiatif ini berangkat dari kepeduliannya untuk mendorong masyarakat sekitarnya agar melek teknologi dan internet.

Tentu upaya tersebut tidak semulus yang dibayangkan. 

Setidaknya butuh sekitar 2 tahun untuk meyakinkan seluruh warga di sana agar mau belajar memanfaatkan perangkat teknologi dan internet.

Singkat cerita, akhirnya hingga kini seluruh rumah telah tersambung Internet dan para warga dapat memanfaatkannya untuk keperluan bisnis maupun aktivitas kehidupan sehari-hari.

Kategori :