BACA JUGA:BLT BPNT Cair Via Pos Serentak BLT El Nino dan Bansos Pangan, Begini Cara Dapatnya!
Berikut langkah-langkah cara cek daftar penerima bansos BPNT 2023 melalui cekbansos.kemensos.go.id:
- Buka situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.
- Pilih wilayah KPM mulai dari provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga desa/kelurahan sesuai dengan data KTP.
- Isi nama lengkap penerima sesuai dengan yang tertera dalam KTP.
- Masukkan kode captcha sesuai dengan gambar yang muncul di layar, lalu klik "Cari Data".
Sistem akan menampilkan hasil pencarian apakah nama tersebut terdaftar sebagai penerima bansos atau tidak.
Jika nama tidak muncul ketika memasukkan NIK dan KK, pastikan Anda telah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Untuk mendaftar, silakan hubungi pemerintah desa atau kelurahan setempat.
TKS berfungsi sebagai daftar tunggu, dan tidak semua yang terdaftar akan langsung menerima bantuan BPNT maupun PKH.
Dengan sabar, Anda dapat menunggu hingga ada penambahan atau penggenapan kuota untuk bantuan ini.
Jika Anda ingin mendaftar secara mandiri, Anda bisa menggunakan aplikasi usul-sanggah yang dapat diunduh secara gratis melalui Play Store.
Sebagai informasi, pencairan melalui Kantor Pos terutama berlaku bagi KPM yang berada di wilayah sulit, seperti daerah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T).