Mungkin karena lokasinya yang berada di pelosok, bersebelahan dengan hutan jati yang sangat luas.
Masyarakat di Desa Gelap banyak yang memenuhi kebutuhan hidupnya dengan bekerja sebagai petani.
BACA JUGA:30 Menit dari Kota Mataram, Kampung Unik di NTB, Dikenal Desa Sejuta Wisata Alam, Ini Lokasinya
2. Desa Gadungan
Desa ini berada di Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri.
Mengapa ya dinamakan Desa Gadungan?
Pastinya penduduk desa ini bukanlah manusia gadungan.
Kemungkinan nama itu disematkan lantaran desa ini banyak ditemukan tanaman gadung yang merupakan salah satu bahan utama untuk membuat kerupuk gadung.
Makanya desa ini disebut Desa Gadungan.
3. Desa Pocong
Serem ya nama desa ini.
Desa Pocong berada di Kecamatan Tragah, Kabupaten Bangkalan.
Kabarnya, asal usul nama desa ini berasal dari pohon pucang.