Jadi Gendowo Sabdo bisa diartikan ucapan atau perkataan yang jelek.
Perkutut ini dianggap kurang baik untuk dipelihara karena akan membawa pengaruh negatif.
Pada pemiliknya yaitu ucapan atau perkataannya akan cenderung mengarah pada hal-hal yang tidak baik.
Sehingga sering menyebabkan terjadinya kesalahpahaman baik dilingkungan pergaulan maupun dalam keluarga.
Tapi sebetulnya perkutut Gendowo Sabdo merupakan pitutur atau nasihat bagi pemiliknya agar bisa menjaga lisan atau ucapannya.
3. Perkutut Katuranggan Trajumas
Perkutut ini memiliki ciri khusus terdapat bulu berwarna putih pada kedua sayapnya dengan letak seimbang dan berjumlah sama.
Pada masing-masing sayap berbeda dengan katuranggan buntel mayit yang hanya terdapat bulu putih pada satu sayapnya saja.
BACA JUGA:Perkutut Ini Punya Keistimewaan yang Bisa Bikin Wanita Klepek-Klepek, Ini Ciri-cirinya
Trajumas artinya timbangan emas dari kata teraju yang artinya Timbangan dan Mas yang artinya emas.
Tarjumas melambangkan keadilan dan kebijaksanaan sebagai pitutur agar pemilik perkutut ini dapat bersikap adil dalam segala hal dan seimbang.
4. Perkutut Katuranggan Singkir Sengkolo
Memiliki ciri khusus pada kedua sayapnya yang terangkat keatas dan di alam bebas bisa terbang dengan normal.
BACA JUGA:5 Hal Tanda yang Harus Diketahui Penggemar Perkutut, Nomor 1 Paling Diinginkan!
Perkutut singkir sengkolo dinilai baik untuk dipilih, karena dipercaya memiliki Tuah untuk perlindungan dan tolak balak