Dalam pertandingan yang digelar di Jakarta International Stadium, Jakarta, 15 November pukul 19.00 WIB mereka berhasil menang 1-0 dari Korea Selatan U17.
Gol spektakuler Mathis Amougou di menit kedua terbukti menentukan saat Prancis U17 memastikan tempat mereka di babak 16 besar dengan satu pertandingan tersisa.
Amougou melepaskan tendangan akurat dari jarak ang cukup jauh yakni 24 meter ke pojok atas gawang setelah Ismail Bouneb mengembalikan bola kepadanya dari sepak pojok.
Sementara di laga penentu matchday 3 mereka berhasil menumbangkan Amerika Serikat U17 dengan skor telak 3-0 tanpa balas.
Prancis U17 memastikan diri lolos ke fase gugur sebagai juara grup dengan kemenangan besar atas Amerika Serikat U17.
Dua gol dari Tincres dan sundulan menjulang dari Bastien Meupiyou menjaga rekor sempurna mereka di Piala Dunia U17 2023.
Sementara di babak 16 besar Prancis U17 berjumpa dengan Senegal U17 yang memaksa mereka menyelesaikan pertandingan dengan adu penalti setelah bermain imbang 0-0 di waktu normal.
Prancis U17 akhirnya menang atas Senegal U17 dengan skor 5-3 pada drama adu penalti.
BACA JUGA:Perempat Final Piala Dunia U17 2023: Prancis U17 Vs Uzbeksitan U17 Sama Kuat di di Babak Pertama
Pertandingan ini berlangsung di Jakarta International, Jakarta, 22 November pukul 19.00 WIB.
Penjaga gawang Paul Argney menjadi pahlawan Prancis U17 saat mereka mengalahkan Senegal U17 melalui adu penalti.
Setelah pertandingan yang berlangsung sengit dan berakhir tanpa gol, Argney berkali-kali melakukan penyelamatan gemilang dari ancaman pemain Senegal U17, Daouda Diong, dalam adu penalti, yang memberikan kesempatan kepada pemain pengganti Nhoa Sangui untuk mengonversi tendangan penalti yang menjadi penentu kemenangan.
Lalu di babak perempat final mereka berjumpa dengan Uzbekistan U17.
BACA JUGA:Piala Dunia U17 2023: Prancis U17 Terancam Didiskualifikasi, Diduga Ada 1 Pemain Ilegal
Sekali lagi Prancis U17 mampu menang tanpa kebobolan.