Tempat ini menawarkan keindahan pulau yang berjajar satu sama lain.
Wisata alam satu ini terletak pada bagian Pesisir Selatan dan hanya 1 jam dari pusat Kota Padang.
Dikawan Mandeh terdapat beberapa pulau indah, seperti Pulau Pangang, Pulau Bintangor, Pulau Ular, Pulau Marak, dan pulau-pulau lainnya.
4. Pulau Pasumpahan
Pulau Pasumpahan salah satu wisata baru di Sumatera Barat yang saat ini sudah banyak dikunjungi oleh wisatawan.
Wisata ini menawarkan keindahan alam yang memukau dan asri.
Pasalnya terdapat banyak pepohonan hijau dengan keindahan pantai pasir putih yang membuat betah berlama-lama disini.
Meakipun termasuk wisata baru, tapi sudah memiliki fasilitas yang lengkap.
Mulai dari warung hingga penginapan buat yang ingin bermalam di Pulau Pasumpahan.
Untuk sampai ke pulau ini kamu perlu menyewa kapal kecil untuk menyebrang.
5. Kawasan Saribu Rumah Gadang
Kawasan Saribu Rumah Gadang juga menarik dan sayang sekali terlewatkan saat liburan ke Sumatera Barat.
Disini pengunjung dapat melihat bangunan Rumah Gadang di beberapa titik.