Potongannya tidak pelit dan dagingnya berlimpah, serta memiliki cita rasa yang gurih.
Jika disantap dengan hangat, kenikmatan dari soto ini akan bertambah dua kali lipat.
BACA JUGA:Super Lembut dan Ekonomis! Resep Lapis Surabaya Legendaris Khas Surabaya, Dijamin Tidak Seret
Kamu bisa mengunjunginya di Jalan Sei Deli, No. 2D, Silalas, Kecamatan Medan Barat, Kota Medan.
5. Mie Aceh Titi Bobrok
Jika ingin mencicipi mie Aceh, kamu tidak usah jauh-jauh ke kota asalnya.
Jika kamu warga Medan dan ingin mencicipi mie Aceh bisa langsung saja datang ke Mie Aceh Titi Bobrok yang berlokasi di Jalan Setia Budi No 17D, Sei Sikambing B, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan.
BACA JUGA:8 Wisata Kuliner Seafood di Jakarta, Porsi Jumbo Harga Terjangkau, Ada Langganan Presiden Jokowi
Tempat makan mie Aceh ini sudah berdiri sejak tahun 1996, sehingga menjadi salah satu kuliner legendaris di Medan.
Disini terdapat menu andalannya, yaitu mie Aceh kepiting dan mie Aceh udang.
Kamu sebagai pengunjung juga bisa memilih tiga jenis mie yang mau dihidangkan, yaitu digoreng dan kering, berkuah atau basah dengan sedikit berkuah.
Selain mie Aceh, di tempat makan ini juga menyajikan nasi goreng, mie kwetiaw, bihun dan berbagai menu lainnya.