Shin Tae-yong Sudah Tahu Starting XI Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Siapa Saja Ya?

Sabtu 06-01-2024,16:45 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Pemain yang masuk starting XI atau 11 pertama yang dimainkan Shin Tae yong berpeluang menjadi starter Tim Garuda di Piala Asia 2023 yang dimulai pekan depan. Siapa saja?

BACA JUGA:Adam Alis dan Arkhan Fikri Dicoret Shin Tae yong, Ini 26 Pemain Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Pada laga kemarin malam, Shin Tae-yong memainkan formasi 3-4-3. 

Berbeda dengan laga sebelumnya yang memainkan dua bek tengah, Shin Tae-yong kali ini memainkan Elkan Baggot, Jordi Amat, dan Rizky Ridho sebagai pemain bertahan. 

Adapun posisi kiper diisi Ernando Ari.

Jordi Amat dipercaya sebagai kapten. 

Sementara lini tengah diisi Ivar Jenner dan Justin Hubner sebagai gelandang pembagi bola. 

Lalu Yakob Sayuri dan Pratama Arhan sebagai full back.

Di depan ada Marselino Ferdinan dan Witan Sulaeman yang bermain melebar untuk mendukung Rafael Struick sebagai penyerang tengah.

Komposisi pemain ini berpeluang besar dipakai Shin Tae yong sebagai starter di Piala Asia 2023. 

Meski, Shayne Pattynama kemungkinan besar berpeluang menggeser posisi Arhan.

Shin Tae-yong sendiri tetap memuji perjuangan Timnas Indonesia meski keok dari Libya. 

Arsitek asal Korea Selatan itu mengungkapkan bahwa Skuad Garuda minim latihan taktik.

"Memang selama di Turki, kami sudah latihan fisik, tapi tanpa bisa latihan taktik. Latihan taktik hanya dilakukan H-1 pertandingan saja, itu juga sebentar," ujar Shin Tae-yong.

Dalam latih tanding kedua kontra Libya, Shin Tae-yong mengatakan bahwa formasi itu menjadi simulasi untuk melawan Timnas Irak.

Timnas Indonesia, yang tergabung dalam Grup D Piala Asia 2023, akan melawan Irak, Jepang, dan Vietnam pada periode 15-24 Januari 2024.

Kategori :