PALEMBANG.PALPRES.COM – Omon-Omon yang merupakan ucapan calon presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto langsung menjadi trending topic di media sosial X (twitter) pada Minggu 7 Januari 2024, usai sesi debat ketiga Pilpres 2024.
Dari pantauan yang dilakukan pada Senin 8 Januari 2024 dini hari, kata 'omon-omon' yang diucapkan Prabowo itu menempati tiga besar trending topic Indonesia.
'Omon-omon' bahkan berada di bawah Gaza dan #DebatCapres.
Sekadar informasi, kata 'omon-omon' itu muncul capres Prabowo Subianto dalam segmen kedua sesi debat ketiga Pilpres 2024 yang digelar KPU di Istora Senayan, Jakarta.
BACA JUGA:ALHAMDULILLAH! Bansos PKH 2024 Cair Januari, Ini Cara Cek Penerima
BACA JUGA:Siap-siap! Motor Terbaru dari Yamaha Gunakan Mesin R15 Resmi Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
Ucapan tersebut terlontar ketika Prabowo menanggapi jawaban capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo atas pertanyaan panelis dengan tema hubungan internasional.
Kata 'omon-omon' yang dimaksud adalah 'omong-omong' yang mana saat itu huruf 'g' tak terdengar diucapkan Prabowo dalam sesi itu.
"Kenapa negara-negara selatan sekarang melihat ke Indonesia? Karena kita berhasil membangun ekonomi kita.
Jadi, tidak hanya omon-omon-omon.
BACA JUGA:BPNT dan Bansos Pangan 2024 Cair Lagi, Cek Daftar Penerima Terbaru Disini!
BACA JUGA:Cair Langsung Rp100 Juta dari Pinjaman Online di BCA, Begini Caranya
Kerjanya omon saja, Enggak bisa, Tidak bisa, Ing Ngarso Sung Tulodo," kata Prabowo saat itu.
Usai gelaran acara debat ketiga Pilpres 2024, Prabowo dalam keterangan persnya menilai jika capres nomor urut 1 Anies Baswedan dan capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo telah melakukan dan memolitisasi pertahanan.
Sehingga menurut Prabowo hal tersebut tidak seharusnya dilakukan oleh seorang negarawan.