HP lipat pun biasanya dilengkapi dengan fitur-fitur yang inovatif dan tidak ditemukan pada HP konvensional.
Selain itu, HP jenis ini akan menawarkan desain yang unik dan terlihat lebih eksklusif.
Jika kamu tertarik ingin membeli HP lipat namun masih bingung HP mana yang akan kamu beli.
Maka kamu bisa menyimak 5 rekomendasi HP lipat terbaik ini dengan spesifikasinya:
BACA JUGA:Itel S23, HP Murah 1 Jutaan dengan Kualitas yang Gak Bikin Kamu Nyesel!
1. Samsung Galaxy Z Flip 5
Brand dari Samsung memang sukses merajai tren HP lipat.
Akhir Juli 2023 lalu, Samsung kembali merilis produk HP lipatnya yang bernama Samsung Galaxy Z Flip 5 yang hadir dengan layar utama Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,7 inci.
Samsung Galaxy Z Flip 5 ini pun memiliki resolusi Full HD+ (2.640 x 1.080 piksel), refresh rate 120 Hz dan kecerahan 1.600 nits.
BACA JUGA:Laptop HP Omen 15, Gahar Spesifikasinya, Ramah di Dompet Harganya
HP Flip ini dibekali dengan fitur kamera utama ultra wide 12 MP (f/2.2, sudut pandang 123 derajat) dan sensor 12 MP (f/1.8, fitur OIS, untuk kamera lainnya 10 MP (f/2.2).
Performa HP ini pun jangan diragukan lagi, sebab Galaxy Z Flip 5 sudah ditenagai prosesor Snapdragon 8 Gen 2 yang di sokong RAM 8 GB dan ruang penyimpanan internal 256 GB dan 512 GB.
Dari segi baterai, HP lipat ini menggunakan kapasitas 3.700 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 25 watt dan pengisian daya nirkabel 10W.
Jika tertarik ingin memilikinya, kamu bisa merogoh kocek sebesar RP15,9 jutaan untuk membeli Samsung Galaxy Z Flip 5 ini.
2. Samsung Galaxy Fold 5