Harga Tiket Rp5 Ribu, Inilah 4 Tempat Wisata Alam di Muara Enim, Pernah Raih Anugerah Pesona Indonesia

Sabtu 20-01-2024,12:48 WIB
Reporter : Rida Satriani
Editor : Ella Sulistiana

PALEMBANG, PALPRES.COM- Muara Enim memiliki tempat wisata alam yang memukau dengan pesona yang tak kalah indah dari daerah lain di Sumsel.

Dari air terjun yang memesona hingga danau yang tenang, Muara Enim menyediakan tempat wisata alam yang tidak hanya cantik tetapi juga ramah di kantong.

Maka dari itu, para wisatawan yang sedang berkunjung ke Sumsel juga wajib mengunjungi Muara Enim tanpa harus merogoh kocek yang besar.

Selain itu, meski harga masuknya terbilang murah, tempat-tempat wisata ini juga memiliki fasilitas pendukung yang bisa menambah kenyamanan pengunjung.

BACA JUGA:5 Tempat Wisata Alam di Tangerang yang Instagramable, Cocok untuk Liburan, Tiket Masuk Cuma Rp5 Ribu

Jadi, tak hanya sekadar berwisata, pengunjung juga dapat menikmati keindahan alam dengan dibarengi oleh fasilitas-fasilitas yang tersedia.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut keempat tempat wisata alam di Muara Enim dengan harga masuk yang terjangkau.

1. Danau Shuji

Danau Shuji merupakan salah satu tempat wisata alam di Muara Enim yang berlokasi tepat di Desa Lembak, jaraknya sekitar 70 kilometer dari Kota Palembang.

BACA JUGA:Ada Wisata Alam Negeri di Atas Awan di Empat Lawang, Dicapai Jalan Kaki Melalui Medan Menantang

Danau Shuji memiliki luas sekitar 60 x 400 meter persegi dan merupakan bagian dari perkebunan karet milik warga. 

Nama "Shuji" berasal dari Bahasa Jepang dan diambil sebagai bagian dari nama desa tempat danau ini terletak. 

Danau Shuji dilengkapi dengan berbagai fasilitas wisata, seperti camping ground sehingga dapat menarik banyak pengunjung. 

Awalnya, danau ini merupakan tempat sampah, namun kemudian dikelola menjadi objek wisata yang menarik.

BACA JUGA:Cantik Parah! 3 Tempat Wisata di Bangka Belitung Ini Bikin Wisatawan Terpukau, Lengkap Alamat dan Harga Tiketn

Kategori :