Syarat dan Cara Pinjam Uang di Aplikasi OVO, Tanpa Jaminan, Cuan Bisa Langsung Masuk Rekening

Senin 22-01-2024,14:12 WIB
Reporter : Juli Aulia
Editor : Juli Aulia

Dengan banyak pengguna OVO saat ini, OVO sekarang telah menghadirkan fasilitas untuk melakukan pinjaman uang yang bisa digunakan bagi pengguna OVO yang telah memenuhi syarat dan ketentuannya.

Bagi kamu yang tertarik akan pinjaman uang yang disediakan oleh aplikasi OVO, kamu bisa simak penjelasan dan cara melakukan pinjamannya berikut ini.

Untuk melakukan pinjaman kamu bisa menggunakan fitur OVO U Card beli sekarang bayarnya nanti.

Hal ini bukanlah hal yang baru bagi masyarakat akan tetapi hanya bentuknya saja yang sedikit berbeda yang mana cara tersebut dilakukan dengan menggunakan kartu kredit yang dikeluarkan oleh bank.

BACA JUGA:Cara Baru Dapatkan Saldo OVO Gratis 2023, Kerjakan 2 Misi Saja, Bisa Dapat Rp 1 Juta Perharinya

Dengan kemajuan dan perkembangan teknologi yang semakin pesat saat ini, begitu banyak yang menawarkan pinjaman online atau pinjaman uang sistem digital.

Begitu juga dengan sistem kredit juga disediakan secara digital salah satunya di aplikasi OVO yakni OVO U Card.

Perlu diketahui OVO U Card adalah kartu kredit yang diterbitkan oleh BRI yang telah bekerja sama dengan OVO.

Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi ketika ingin melakukan pinjaman uang di UVO U Card diantaranya penggunaan harus terlebih dahulu mengupgrade akunya menjadi akun OVO premier.

BACA JUGA:Mudah dan Langsung Cair! Merchant Partner OVO Ini Lagi Bagi-bagi Saldo Gratis, Aplikasi Apa Ya?

Limit yang ditawarkan oleh OVO U Card yakni sebesar Rp3 juta hingga Rp100 juta dan disesuaikan dengan penghasilan perbulan yang kamu dapatkan.

Beberapa langkah dan syarat untuk menjadikan akun OVO premier sebagai berikut.

Masuk dulu ke aplikasi OVO kemudian kamu klik pada bagian Upgrade OVO Premier dan setelah itu dilanjutkan dengan mengklik Upgrade Sekarang dan Mulai.

Selanjutnya kamu diminta untuk memasukkan foto KTP dan diminta untuk mengisi data identitas, memasukkan nama ibu kandung kemudian pilih konfirmasi.

BACA JUGA:Dapat Saldo OVO Gratis Hanya Belanja Online, Lebih Hemat Tanpa Ribet!

Setelah pengajuan kamu selesai, akun OVO kamu akan berubah menjadi akun OVO Premier dan kamu bisa langsung mengaktifkan untuk melakukan pinjaman.

Kategori :