Indra Sjafri: Timnas Indonesia U20 terus Mengalami Peningkatan, Sudah Sesuai Keinginan

Jumat 09-02-2024,16:41 WIB
Reporter : Jonison
Editor : Sulis Utomo

Dalam pertandingan tersebut, klub yang baru saja merekrut Pratama Arhan menjadi pemain Suwon FC ini menurunkan tim utama mereka.

BACA JUGA:Babak Pertama Laga Ujicoba Timnas Indonesia U20 vs Uzbekistan U20: Garuda Nusantara Tertinggal 1-2

BACA JUGA:Jelang Laga Timnas Indonesia U20 vs Uzbekistan, Pelatih Indra Sjafri Bakal Rotasi Pemain

Laga berlangung cukup menarik dan menampilkan tempo permainan cepat dan keras.

Banyak peluang tercipta baik dari tim U-20 maupun Suwon FC, walaupun hasil akhirnya tetap imbang 0-0.

Terkait hasil ini, pelatih Timnas Indonesia U20, Indra Sjafri mengungkapkan jika anak asuhnya telah mengalami banyak perkembangan.

Terlebih lagi, usai menjalani dua kali laga ujicoba internasional Thailand dan Uzbekistan.

BACA JUGA:Timnas Indonesia U20 Kalah 1-2 Dari Thailand U20, Indra Sjafri: Skor Akhir Tidak Masalah!

BACA JUGA:Indra Sjafri: Timnas Indonesia U20 Siap Tinggal di IKN, Jika Pembangunan TC PSSI di IKN Rampung

"Uji coba melawan Suwon FC merupakan cara melihat perkembangan kualitas pemain setelah mengikuti stimulus latihan pada fase awal pembentukan Timnas Indonesia U20," terang Indra Sjafri seperti dikutip dari laman resmi PSSI pada 9 Februari 2024.

"Saya puas atas apa yang ditampilkan pemain saat lawan Suwon FC.

Melihat kemampuan mereka (pemain) dalam memahami filosofi permainan dan game plane sudah sesuai apa yang kami inginkan.

Meski begitu, kami juga terus melakukan promosi dan degradasi pemain," lanjutnya.

BACA JUGA:Indra Sjafri Bidik 3 Pemain Keturunan di Luar Negeri untuk Timnas Indonesia U20, Ada Junior Thom Haye

BACA JUGA:Meshaal Basier Osman, Pemain Keturunan Sudan Gabung TC Timnas Indonesia U20, Bagaimana Wlber dan Amar?

Kategori :