
Sate Kambing Muda Pak Masyudi berlokasi di Jalan Fatmawati No.98, Blotongan, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga, Jawa Tengah.
2. Soto Esto
Selain sate kambing, di Salatiga pun kamu akan menjumpai wisata kuliner soto yang sangat lezat.
BACA JUGA:Ini Kuliner Lezat Khas Palembang Selain Pempek, Identik dengan Makanan Para Sultan
BACA JUGA:5 Tempat Wisata Kuliner Legendaris Khas Pekalongan, Sudah Berdiri Sejak 1960an Racikan Turun Temurun
Salah satu soto yang terkenal lezat adalah Soto Esto yang berlokasi di Jalan Langensuko No.4, Salatiga, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga, Jawa Tengah.
Tempat makan ini menjadi tempat makan legendaris dan populer, sebab didirikan sejak tahun 1940, lho.
Soto yang disuguhkan disini berupa soto yang berisi ayam kampung dan uritan sebagai pelengkap.
Di samping itu, soto ini pun dilengkapi dengan remukan kerupuk karak yang membuat cita rasanya semakin lezat.
3. Warung Joglo Bu Rini
Tak kalah menarik dengan tempat makan legendaris Soto Esto, Warung Joglo Bu Rini pun menjadi tempat makan yang tidak boleh kamu lewatkan.
Warung Joglo Bu Rini ini menyuguhkan berbagai pilihan menu khas Nusantara yang khas dan lezat.
Selain memiliki cita rasa yang enak, menu yang disajikan pun sangat menggugah selera.
BACA JUGA:6 Tempat Wisata Kuliner Legendaris di Medan yang Banyak Sajikan Menu Lokal Favorit, Wajib Dicoba!