Cuma 100 Unit, Timnas Indonesia Digandeng Gesits, Luncurkan Motor Listrik Limited Edition

Senin 19-02-2024,11:37 WIB
Reporter : Jonison
Editor : Iqbal DJ

Melihat dari desainnya, motor listrk ini mirip dengan motor listrik Gesits Raya yang dipermak secara cantik dengan livery khas ala seragan Timnas Indonesia.

Bagaimana dengan spesifikasi?, motor ini dibekali dengan baterai Li-NCM 72 Volt 20 Ah yang mampu menempuh jarak 50 km untuk satu baterai dan 100 km untuk dobel baterai.

Mesin motor listrik Gesits edisi khusus ini sendiri memiliki output tenaga 2000w dengan puncak tenaga mencapai 5000w.

Sementara itu, ia juga menghasilkan tenaga 6,7 daya kuda dan torsi 30 Nm.

BACA JUGA:4 Tips agar Mobil Irit BBM, Gak Bikin Kantong Bolong, Patut Dicoba!

BACA JUGA:Tips Stop-n-Go di Tanjakan Pakai Mobil Manual untuk Pemula, Dijamin Gak Buat Deg-Degan!

Tentunya dengan kecepatan maksimal 70 km/jam, motor ini bisa berakselerasi 0-50 km/jam dalam waktu 5 detik.

Sebagai catatan, pabrikan mengklaim bahwa baterai motor ini sanggup menanggung 1000 siklus pengisian daya dengan rata-rata kecepatan isi penuh daya mencapai 3-4 jam. Oke nggak nih?

Lantas, berapa motor listrik ini dibandrol? untuk versi standar, dikutip dari situs resmi, harga Gesits Raya mencapai Rp. 27.990.000.*

Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di Palpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA palpres.com". 

Kategori :