Jelang laga melawan Vietnam, pengamat sepak bola, Bung Ropan membocorkan pemain Timnas Indonesia yang akan dipilih Shin Tae-yong.
Ia menyampaikan hal tersebut melalui kanal YouTube pibadinya, Kamis 29 Februari 2024.
Menurut Bung Ropan, materi pemain yang akan diturunkan nanti tidak akan banyak berubah dari skuad Piala Asia 2023 kemarin.
"Saya rasa Shin Tae-yong akan memilih 23 pemain, karena jumlah tersebut sangat ideal untuk dua pertandingan melawan Vietnam," kata Bung Ropan yang dikutip dari tayangan YouTubenya.
"Nantinya tanggal 18 Maret, Timnas Indonesia akan berkumpul, dan pemain abroad yang berkarier luar negeri juga akan mendarat di Tanah Air pada tanggal 18," sambungnya.
Ia menegaskan, pemain pilihan Shin Tae-yong nanti tak akan jauh beda dengan apa yang dibawa di Piala Asia 2023 lalu.
Malah ia memprediksi 90 persen skuad Piala Asia 2023 akan dipanggil lagi untuk pertandingan ini.
"Meski belum ada pengumuman resmi, 90 persen mereka yang bermain di Piala Asia itu akan menjadi inti kekuatan kita (Timnas Indonesia)," kata Bung Ropan.
"Saya pikir akan ada pengorbanan dan akan ada yang tergeser."
"Satu yang pasti, kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam tidak akan ada di laga pertama lawan Vietnam, karena hukuman akumulasi kartu kuning."
"Mungkin dia baru bisa tampil di laga kedua melawan Vietnam di Hanoi," jelasnya.
Bung Ropan juga memprediksi empat pemain naturalisasi baru Timnas Indonesia akan dipanggil Shin Tae-yong.
Mereka adalah Jay Idzes, Thom Haye, Ragnar Oratmangoe, dan Nathan Tjo-A-On.
Dari empat nama ini, Jay Idzes sudah pasti masuk skuad karena telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia.
Sementara tiga lainnnya masih dalam proses naturalisasi.