Motor listrik lipat EV Tatamel Icoma, Si Mungil yang Cocok untuk Kawasan Perkotaan

Jumat 15-03-2024,20:29 WIB
Reporter : Try Dina
Editor : Sulis Utomo

Motor lipat ini memiliki catu daya portabel yang dapat digunakan sebagai sumber dayanya. 

Motor listrik lipat EV Tatamel masih dalam konsep, jadi belum ada harga yang bisa dilaporkan.

Pada pameran CES 2023 di Las Vegas beberapa waktu lalu, perusahaan Icoma yang berasal dari Jepang ini menampilkan banyak kendaraan listrik. 

BACA JUGA:3 Tempat Sewa Mobil di Jakarta Untuk Mudik Lebaran 2024, Lengkap Alamat dan Estimasi Harga

BACA JUGA:Mudik Lebaran 2024 dengan Hyundai Stargazer X Prime IVT, Berikut Tabel Simulasi Kredit DP 20 Persen

Salah satu perusahan yang memamerkan hasil karyanya yaitu Icoma Tatamel.  

Motor listrik yang memenangkan penghargaan di CES 2023 ini, dibekali baterai 12Ah yang dapat menggerakkan motor listrik dengan daya 600W dengan output maksimum 2kW.

Untuk kecepatan bisa dipacu hingga 40 km/jam, dan dapat menjangkau jarak sekitar 30 km dengan daya penuh.

Waktu pengisian baterai Icoma Tatamel ini membutuhkan 3 jam, dan bisa dilakukan di stop kontak dinding di rumah. 

BACA JUGA:Intip Spesifikasi Jeep Rubicon 4-Door, Tampil Gagah dengan Harga Mulai 1 Miliaran

BACA JUGA:China Kenalkan Motor Listrik BYD Scorpio X1, Intip Spesifikasinya Disini

Menurut informasi dari website resmi icoma.co.jp, ukuran baterai bisa diperbesar menjadi 29 Ah.

Saat ini Icoma belum dijual, namun beredar kabar bahwa akan segera diluncurkan dan di produksi massal dalam waktu yang tidak lama lagi. 

Untuk di Indonesia sendiri, belum ada info pasti terkait hal tersebut, termasuk spesifikasi serta taksiran harganya.

Jika kamu tertarik, selalu pantengin ya instagram resmi dari Icoma. 

BACA JUGA:Daftar Harga Terbaru Low MPV Per Maret 2024, Teman Mudik Lebaran

Kategori :