PALPRES.COM –Babak pertama pertandingan leg kedua antara Timnas Indonesia U20 vs China U20 berakhir imbang tanpa gol.
Pertandingan Internastional Friendly Match Timnas Indonesia U20 vs China U20 berlangsung di Stadion Madya, Jakarta, Senin 25 Maret 2024 malam WIB.
Di bawah guyuran hujan, Timnas Indonesia U20 mencoba beberapa kali melakukan serangan di menit-menit awal.
Namun sayang, rapatnya pertahanan China U20 membuat serangan-serangan yang dibangun Figo Dennis dan kawan-kawan kandas sebelum memasuki jantung pertahanan lawan.
BACA JUGA:Jelang Timnas Vietnam vs Timnas Indonesia: Sudah Sembuh, Rafael Struick Susul Skuad Garuda ke Hanoi
Tak ada peluang berbahaya yang mampu diciptakan.
Sementara di sisi lain, para pemain China U20 behasil mendapat peluang emas pada menit ke-13.
Kesempatan datang berawal dari kesalahan Meshaal Hamzah di kotak penalti.
Pemain China U20 berhasil merebut bola dari kaki Meshaal dan membuat pemain China U20 menemukan ruang tembak ke arah gawang.
Beruntung bola masih bisa ditepis penjaga gawang Ikram Al Giffari.
BACA JUGA:Dua Kali Kalah dari Timnas Indonesia, Ternyata Ini Penyebab Vietnam Belum Pecat Philippe Troussier
Timnas Indonesia U20 melakukan serangan balik cepat di menit 28.
Arkhan Kaka mencoba menggiring bola di sisi kanan lapangan.