PALPRES.COM - Menurut pemeringkatan Webometrics, ada beberapa top kampus swasta terbaik di Indonesia, nih.
Peringkat Webometrics untuk kampus terbaik pada tahun 2023 mencakup kampus negeri dan swasta.
Dari tanggal 1 Januari hingga 20 Juli, Webometrics mengumpulkan data dari 31.000 kampus teratas di seluruh dunia.
Organisasi ini telah merilis peringkat untuk universitas negeri dan swasta.
BACA JUGA:Tiba di Qatar, Justin Hubner Langsung Main Bela Timnas Indonesia U-23 Lawan Australia, Ini Posisinya
Berikut ini adalah 5 kampus top swasta terbaik di Indonesia berdasarkan peringkat Webometrics tahun 2023, seperti yang dirangkum dari laman Universitas Muhammadiyah Malang. Yuk, simak!
1. Telkom University
Kampus di Bandung, Jawa Barat, yang didirikan oleh Yayasan Pendidikan Telkom ini dinilai sebagai yang terbaik di Indonesia.
Tel-U kini berada di peringkat 1.268 di seluruh dunia. Kampus yang didirikan pada tahun 2013 ini memiliki 50 program studi dan 7 fakultas.
BAN-PT dan lembaga lainnya saat ini telah mengakreditasi kampus Tel-U dengan predikat unggul.
2. Universitas Bina Nusantara (Binus)
Kampus swasta terbaik kedua di Indonesia adalah Binus.
Kampus yang terletak di Jakarta Barat ini merupakan yang terbaik ke-12 di Indonesia dan kampus terbaik ke-1.531 di dunia.