Hasil Babak Pertama Semifinal Piala Asia U23 2024: Timnas Indonesia U23 Tahan Imbang Uzbekistan U23

Senin 29-04-2024,21:59 WIB
Reporter : Jonison
Editor : Iqbal DJ

Beruntung bola masih bisa diantisipasi oleh Ernando Ari dan hanya menghasilkan tendangan sudut.

BACA JUGA:Semifinal Piala Asia U-23 2024, 6 Pemain Timnas Indonesia U-23 Dapat Pemutihan Kartu, Rafael Struick Termasuk?

BACA JUGA:Dibocorkan Kakaknya, Calvin Verdonk Menuju Indonesia Hari Ini, Urus Proses Naturalisasi?

Timnas Indonesia U23 mencoba melakukan serangan balik cepat.

Witan Sulaiman berhasil lolos dan membawa bola ke lini pertahanan Uzbekistan U23, namun bola masih masih bisa diantisipasi pemain belakang Uzbekistan dan hanya menghasilkan tendangan sudut.

Di menit ke 15, Nathan Tjoe a On mendapatkan kartu kuning usai melanggar pemain Uzbekistan U23.

Anak asuh Timur Kapadze mulai meningkatkan intensitas serangan ke lini pertahanan Timnas Indonesia U23.

BACA JUGA:Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23, Menebak Pengganti Rafael Struick

BACA JUGA:Shin Tae-yong Sudah Tahu Strategi Uzbekistan, Timnas Indonesia U-23 Pastikan Tiket Olimpiade Malam Ini?

Umpan-umpan lambung jauh diterapkan guna membongkar lini pertahanan Timnas Indonesia U23.

Di menit ke 17, pemain Uzbekistan U23 berhasil mendapatkan peluang usai lolos dari hadangan Pratama Arhan. Beruntung tendangannya masih berada di sisi kanan gawang yang dikawal Ernando Ari.

Timnas Indonesia U23 mendapat peluang di menit 23 lewat lemparan ke dalam Pratama Arhan. Bola mengarah ke tengah gawang Uzbekistan U23, namun sayang wasit meniup peluit karena pemain Timnas Indonesia U23 melakukan pelanggaran terhadap kiper Uzbekistan U23.

25 peluang didapat, pemain Uzbekistan U23 berhasil melakukan

Pelanggaran dilakukan pemain belakang Uzbekistan U23 terhadap Witan Sulaiman yang berhasil lolos menusuk ke lini pertahanan mereka. Wasit hanya memberikan tendangan bebas untuk Skuad Garuda Muda tipis di garis pertahanan. 

Namun, ketika akan melakukan tendangan bebas, wasit melakukan pengecekan VAR. Namun setelah mengecek VAR, justru wasit membatalkan tendangan bebas dan menganggap sapuan pemain Uzbekistan U23 bukan sebuah pelanggaran.

Menit ke 30, tendangan keras pemain Uzbekistan U23 dari luar kotak penalti hanya membentur mistar gawang. Selamatlah gawang Ernando Ari dari kebobolan.

Kategori :