SEKAYU, PALPRES.COM- 5 Qori internasional bakal tampil pada pembukaan seremoni Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-30 tingkat Sumatera Selatan di Sekayu.
Pembukaan akan dipusatkan di Stable Berkuda Sekayu pada Jumat 3 April 2024 sekitar pukul 19.00 WIB.
Untuk memeriahkan pembukaan seremoni Pemkab Muba menghadirkan artis nasional Tri Suaka dan 5 Qori Internasional.
Kelima Qori tersebut bakal memacakan Tilawa Quran di rangkaian kegiatan pembukaan, diantaranya.
BACA JUGA:Usai Ditinjau Pj Bupati Muba, Jalan Rusak di Jirak Jaya Langsung Diperbaiki, Warga Bilang Begini?
1. Drs KH Mudri Qori MA
2. H Abdul Rauf Dafi
3. H Syamsul Bahri SAg
4. H Bangun Syahraya
BACA JUGA:Sosok Wanita Ini Raih Penghargaan SIAP Bidang Sosbud di Peringatan Hari Kartini
5. Dedi Irama SPdi
Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Kominfo Muba, Herryandi Sinulingga AP pada Rabu 1 Mei 2024.
Kemudian, lanjut Lingga, pada pukul 21.00 ketika pembukaan MTQ ke-30 akan ada penampilan pasangan arti suami istri yakni Trisuaka dan Nabila membawakan lagu Aisyah.
Selain itu, ada juga penampilan kolaborasi Hadroh dari Forum Pondok Pesantren (Forpess).
BACA JUGA:Kaca Bus Putra Remaja Pecah di Jalintim Bukan Ditembak, Kapolres Muba Beberkan Motifnya